Berita Jepang | Japanesestation.com

Musim semi biasanya merupakan waktu yang tepat untuk berlibur, piknik, dan berjemur di bawah sinar matahari. Tetapi karena pandemi ini, sepertinya banyak dari kita akan tetap melakukan rutinitas yang sudah biasa di rumah. Bersantai di akhir pekan ditemani oleh Netflix sepertinya tidak terlalu buruk, bukan?

Di bulan Mei ini, akan ada lebih banyak judul film baru untuk ditonton. Berikut ini adalah acara TV atau film Jepang terbaik yang akan hadir di Netflix di bulan Mei 2021!

Masquerade Hotel

Polisi sedang memburu seorang pembunuh berantai yang meninggalkan koordinat GPS dari pembunuhan berikutnya di setiap korban yang sudah dia bunuh. Koordinat terbaru si pembunuh menunjukkan bahwa mereka akan segera memangsa target baru di Grand Hotel Cortesia, jadi detektif Kosuke Nitta memutuskan untuk menyamar sebagai pegawai hotel untuk menangkap si pembunuh. Namun, pekerjaannya rumit, karena manajer hotel Naomi Yamagishi bertekad keras untuk tidak membiarkan polisi mengganggu para tamu atau bisnisnya.

Dibintangi oleh mantan anggota SMAP tercinta, Takuya Kimura, dan aktris pemenang penghargaan, Masami Nagasawa, kisah detektif unik ini dapat memuaskan para fanatik misteri pembunuhan. Tersedia mulai 1 Mei.

Ending Note: Death of a Japanese Salesman

Tomoaki Sunada didiagnosis menderita kanker stadium akhir dan hanya memiliki beberapa bulan untuk hidup. Tomaki, yang kariernya sebagai salesman membuatnya dihormati oleh rekan-rekannya, telah memutuskan untuk memperlakukan kematiannya yang akan segera datang sebagai satu proyek akhir di mana dia dengan susah payah merencanakannya hingga ke setiap detail terakhir.

Dalam film dokumenter yang menyentuh hati ini, pembuat film, Mami Sunada, merekam bulan-bulan terakhir ayahnya, Tomoaki Sunada, setelah didiagnosis kanker. Menggunakan entri jurnal pribadi ayahnya, Mami menceritakan kisah ayahnya sebagai penghormatan untuk menyampaikan secara mendalam setiap aspek kehidupan, keluarga, dan kepribadiannya. Tersedia mulai 15 Mei.

My Father, the Bride

Tohka kembali ke kampung halamannya untuk memperingati tahun kematian ibunya, namun menemukan bahwa ayahnya, Seiji, mengenakan pakaian lama almarhum ibunya. Tampaknya, selama Tohka jauh dari rumah, Seiji memutuskan ingin menjadi seorang istri dan ibu, dan memulai hubungan dengan seorang penduduk setempat. Meskipun awalnya dia marah dengan keputusan ayahnya, Tohka sekarang harus berdamai dengan identitas baru ayahnya dan menemukan cara untuk menerima keluarga barunya.

Disutradarai oleh Momoko Fukada, komedi yang tidak biasa namun mengharukan ini menyoroti masalah sosial seputar inklusivitas dan peran gender secara tradisional. Alih-alih bersikap konfrontatif tentang sikap negatif masyarakat terhadap minoritas seksual, Fukada dengan lembut mengajak pemirsa untuk merangkul kesederhanaan di balik cara hidup yang membuat bahagia dan menerima seseorang apa adanya. Tersedia mulai 30 April.

Go Away, Ultramarine

Pulau Kaiden yang misterius dihuni oleh sekelompok kecil orang yang tidak tahu mengapa atau bagaimana mereka sampai di sana. Karena teman sekelasnya tampaknya tidak cukup penasaran untuk mengungkap kebenaran di balik keadaan mereka, seorang siswa sekolah menengah, Nanakusa, salah satu penduduk pulau, merasa puas pergi ke sekolah setiap hari tanpa terlalu banyak bertanya. Kemudian suatu hari, dia bertemu dengan teman lamanya, Yu, yang tidak seperti teman-temannya, bertekad untuk menemukan kebenaran tentang pulau itu.

Diangkat berdasarkan novel 'Inakunare Gunjo' oleh Yutaka Kono, film ini dibintangi oleh Ryusei Yokohama dan Marie Iitoyo sebagai Nanakusa dan Yu. Terlepas dari nada misterius dan  dinginnya, 'Go Away, Ultramarine' lebih merupakan eksplorasi filosofis yang diatur dalam dunia fantasi daripada misteri yang mencekam. Tersedia mulai 3 Mei.

A Long Goodbye

Pada ulang tahunnya yang ke 70, pensiunan kepala sekolah, Shohei, memberi tahu keluarganya bahwa dia telah didiagnosis penyakit Alzheimer. Istri Shohei dan ketiga putrinya berjuang untuk menyaksikan kepala keluarga mereka secara bertahap berubah menjadi orang yang tampaknya berbeda, tetapi mereka menyadari bahwa Shohei telah mempertahankan sebagian dari ingatan keluarganya yang paling berharga bahkan ketika kondisinya memburuk.

Diangkat berdasarkan novel karya Kyoko Nakajima, 'A Long Goodbye' mencatat setiap tahap kondisi sang protagonis selama beberapa tahun. Film ini diselingi oleh soundtrack musik piano yang menyedihkan, dan memiliki nada yang lebih menekankan optimisme daripada rasa sakit. Tersedia mulai 18 Mei.

Teman-teman paling tertarik dengan yang mana nih?