Berita Jepang | Japanesestation.com

Alice in Borderland merupakan seri yang diadaptasi dari serial manga dengan judul yang sama karya Haro Aso. Sejak dirilis di Netflix pada Desember tahun lalu, seri Alice in Borderland disukai oleh banyak orang hingga menjadi seri Jepang original Netflix yang populer di seluruh dunia.

Meski seri ini telah berakhir dengan delapan episode, masih ada banyak hal yang belum terungkap hingga membuat para penonton penasaran dan bertanya-tanya. Mendengar kabar bahwa Alice in Borderland akan mendapat sekuel, para penonton pun berharap Alice in Borderland Season 2 akan membahas  dan menampilkan hal-hal atau fakta-fakta yang belum terungkap di season pertamanya. Berikut ini adalah 5 pertanyaan yang diharapkan akan terjawab di Alice in Borderland Season 2.

Mengapa orang-orang tersebut dipilih?

Imawa no Kuni no Arisu
Poster series Alice in Borderland (ameblo.jp)

Mungkin sebagain besar penonton series Alice in Borderland lebih fokus memikirkan bagaimana caranya kabur dari sebuah permainan sadis yang ada di Alice in Borderland. Tetapi, satu pertanyaan ini mungkin terlintas beberapa kali di pikiran penonton yaitu “Mengapa orang-orang tersebut yang dipilih?”.

Dalam seri Alice in Borderland, ada banyak karakter yang memainkan games yaitu Arisu, Usagi, Chishiya dan yang lainnya. Apa yang membuat mereka terpilih menjadi pemain? Karakter utama Arisu adalah seorang gamer yang tidak memiliki motivasi hidup di dunia nyata. Berbanding terbalik dengan partnernya, Usagi adalah seorang survival enthusiast yang siap mengahadapi situasi apapun. Para pemain yang masuk ke dunia game berasal dari berbagai kalangan. Mereka masuk ke dunia game Alice in Borderland di momen yang berbeda-beda. Tidak diketahui kriteria tertentu yang membuat para pemain tersebut dipilih. Alice in Borderland Season 2 akan sangat menarik untuk ditonton apabila menceritakan alasan mengapa para pemain tersebut terpilih untuk melakukan games yang sadis dan mematikan.

Apa yang terjadi pada Chishiya di masa lalu?

Imawa no Kuni no Arisu
Karakter Chishiya (cinematoday.jp)

Salah satu hal bagus yang ada di Alice in Borderland adalah bagaimana seri ini menampilkan sedikit gambaran tentang kehidupan para pemain sebelum memasuki dunia game. Flashback style yang digunakan dalam seri ini sama dengan yang digunakan dalam seri Lost in Space. Sayangnya, ada satu karakter yang tidak diceritakan kehidupannya sebelum bermain game yaitu Chishiya. Di dunia game, Chishiya sudah berada dua langkah di depan para pemain lain. Di setiap langkahnya, Chishiya tidak segan-segan untuk mengorbankan pemain lain demi keberlangsungan hidupnya sendiri. Dengan karakternya yang pintar, misterius, dan menarik, Chishiya menjadi karakter favorit para penonton. Sehingga tidak perlu diragukan lagi bahwa para penonton akan senang jika masa lalu Chishiya ditampilkan dalam Alice in Borderland Season 2.

Di mana lokasi berlangsungnya permainan?

Imawa no Kuni no Arisu
Alice in Borderland (theenvoyweb.com)

Para pemain Alice in Borderland memang berlarian di sekitar jalan-jalan yang ada di Tokyo untuk menyelesaikan games. Namun, para penonton penasaran dimana sebenarnya games di seri Alice in Borderland berlangsung. Apakah para pemain berada di simulasi komputer seperti The Matrix atau Westworld? Apakah para pemain diculik alien? Atau para pemain berada di dimensi lain?

Banyaknya kemungkinan dan tidak adanya petunjuk membuat para penonton kesulitan untuk menemukan jawabannya. Para penggemar Alice in Borderland berharap pertanyaan ini akan terjawab di seri Alice in Borderland Season 2.

Apa yang terjadi jika mendapatkan semua face cards?

Imawa no Kuni no Arisu
Alice in Borderland (medium.com)

Para penonton sudah tahu bahwa tantangan yang harus dilakukan oleh Arisu, Kuina, Usagi, dan Chishiya dalam games Alice in Borderland adalah mengumpulkan face cards. Namun, apa yang akan terjadi apabila semua face cards telah didapatkan?

Hatter mengatakan jika para pemain telah menyelesaikan semua games maka mereka bisa kembali ke kehidupan normal, tetapi apakah itu benar? Masih belum diketahui apa yang sebenarnya akan terjadi kepada para pemain setelah menyelesaikan semua games. Apabila Alice in Borderland Season 2 menampilkan hal ini, para penonton pasti akan tidak sabar untuk segera menonton.

Siapakah Master Game di Alice in Borderland?

Imawa no Kuni no Arisu
Karakter Mira (aliceinborderland.fandom.com)

Ini adalah pertanyaan yang terlintas di pikiran semua penonton. Mungkin banyak yang menganggap bahwa Mira lah sang Master Game. Mengapa? Karena Mira muncul dalam video yang menyambut 4 pemain utama ke permainan selanjutnya. Meskipun sudah ada sedikit petunjuk, belum dapat dipastikan apakah anggapan itu benar atau tidak karena dalam seri ini tidak ditampilkan siapa Master Game sebenarnya. Penonton berharap pertanyaan "Siapakah Master Game di Alice in Borderland?" akan terjawab di Alice in Borderland Season 2.

Itulah lima pertanyaan tentang seri Alice in Borderland yang belum terjawab. Apakah kalian juga penasaran jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang sudah disebutkan di atas? Semoga jawaban dari pertanyaan-pertanyaan tersebut akan terungkap di season keduanya, ya.