Berita Jepang | Japanesestation.com

Adaptasi live-action dari manga One Piece karya Eiichiro Oda yang diproduksi Netflix tahun lalu meraih penghargaan di kompetisi Writers Guide Awards. Skenario serial adaptasi yang ditulis oleh Matt Owens dan Steven Maeda ini berhasil membawa pulang piala untuk kategori Children's Episodic, Long Form and Specials. Sebelumnya, episode ‘Romance Dawn’ serial ini telah dinominasikan oleh The Writers Guide of America sejak Februari lalu.

Musim pertama serial adaptasi One Piece ini telah tayang sebanyak 8 episode di Netflix sejak Agustus tahun lalu. Pihak Netflix juga telah mengonfirmasi proses produksi musim kedua melalui akun X (Twitter) resminya pada September 2023. Antusiasme fans yang tinggi berhasil membawa One Piece Live-Action berada di peringkat pertama Netflix Global selama tiga minggu berturut-turut.

Sebelumnya, One Piece Live-Action sempat dinominasikan untuk kategori Best Hair Styling in the Children and Teen Television Programming di MUAHS Awards. Kendati belum berhasil mendapat penghargaan, Oda selaku mangaka One Piece dan eksekutif produser mengaku sangat puas dengan kualitas yang dimiliki One Piece Live-Action.