Berita Jepang | Japanesestation.com

Salah satu anime fenomenal, SPYxFAMILY, telah resmi akan mendapatkan musim ketiganya. Pengumuman ini disampaikan oleh staf melalui akun resmi Twitter/X pada Minggu (09/06) lalu. Melalui pengumuman resmi tersebut, diketahui Kazuaki Shimada kembali berperan sebagai desainer karakter dan sutradara animasi. Sebelumnya, Shimada juga ikut andil dalam pembuatan animasi SPYxFAMILY sejak musim pertama dan animasi layar lebar SPYxFAMILY Code: White.

Poster visual baru untuk sambut musim ketiga anime Spy x Family (Twitter/@spyfamily_anime).
Poster visual baru untuk sambut musim ketiga anime Spy x Family (Twitter/@spyfamily_anime).

Anime yang diadaptasi dari manga berjudul sama terbitan Shueisha ini menceritakan tentang kehidupan ‘pura-pura keluarga’ dari Loid Forger–sang ayah, Yor Briar–sang ibu, dan Anya Forger–sang anak. Kombinasi antara drama keluarga yang rusuh, komedi dari celutukan Anya, aksi yang menegangkan, hingga interaksi malu-malu kucing dari Loid dan Yor berhasil membuat anime ini mendapatkan popularitas.

Manga SPYxFAMILY mendapatkan adaptasi anime pertamanya di tahun 2022 dengan total 12 episode. Setahun setelahnya, anime SPYxFAMILY mendapatkan musim keduanya sekaligus penayangan untuk animasi layar lebar SPYxFAMILY Code: White. Film animasi yang dibuat dari hasil kolaborasi Wit Studios dan ColverWorks ini berhasil menduduki puncak box office Jepang pada minggu pertama penayangannya.

Untuk informasi tekait staf, studio, dan pihak lainnya yang terlibat di produksi musim ketiga SPYxFAMILY akan diumumkan di masa mendatang.