Berita Jepang | Japanesestation.com

Jika sebagian besar dari pembaca Japanese Station menyukai budaya Jepang, pria Jepang ini malah menyukai dengan budaya Arab Saudi. Pria bernama Akira Takatoriya ini begitu menyukai budaya Saudi Arabia hingga berjalan-jalan mengenakan pakaian tradisional Saudi di jalanan dan di transportasi umum Jepang. Ia lalu mengunggah foto-fotonya di Instagram dan Twitter yang menjadi topik pembicaraan banyak orang di media sosial.

Pria Jepang ini Jatuh Cinta Dengan Budaya Saudi Arabia
image: arabnews.com

Dilansir dari berbagai sumber, pria Jepang tersebut begitu terpesona oleh budaya dan adat istiadat Arab Saudi setelah mengunjungi negeri itu pada tahun 2014, sebagai mahasiswa dalam program pertukaran yang diselenggarakan oleh Departemen Luar Negeri Jepang dan Sheikh Abdullah Foundation. Di sana, Akira tinggal selama 10 hari dan mengunjungi Jeddah, Riyadh, Al-Qassim dan Dammam. Pada bulan Maret tahun ini Akira diundang untuk datang ke Riyadh selama empat hari dan memberikan pidato dalam suatu acara yang diselenggarakan oleh sebuah perusahaan.

Pria Jepang ini Jatuh Cinta Dengan Budaya Saudi Arabia
image: arabnews.com

Akira juga berusaha untuk belajar bahasa Arab, terbuktu dengan tweet-nya dan posting-an media sosialnya yang ditulis dalam dua bahasa, hingga memiliki 26.000 follower di Twitter dan 65.000 follower di Instagram. Karena memiliki kekaguman terhadap bahasa Arab, Akira bahkan lebih suka dipanggil dengan nama "Shams Qamar" di media sosial, yang merupakan bahasa Arab untuk arti dari namanya.

Pria Jepang ini Jatuh Cinta Dengan Budaya Saudi Arabia
image: arabnews.com
Pria Jepang ini Jatuh Cinta Dengan Budaya Saudi Arabia
image: arabnews.com

Ketika ditanya apa yang membuatnya tertarik dengan budaya Arab, "Keramahtamahan dari Saudi" adalah hal pertama yang disebutkannya. Menurut pria penggemar makanan Kabsa (masakan timur tengah berupa nasi lemak yang dibumbui berbagai rempah-rempah seperti lada hitam, cengkeh, dan kayu manis yang dipadukan dengan daging kambing) ini sebagian besar orang Jepang tidak tahu tentang budaya Arab dan negara-negara di Teluk. Ia berharap bisa mengetahui lebih banyak dan membuat lebih banyak orang Jepang juga mengetahuinya.

(Featured image: @Takatoriya via alarabiya.net)