Berita Jepang | Japanesestation.com

Jajaran Anime musim panas 2024 yang menampilkan banyak seri baru yang menarik serta sekuel dari seri-seri sebelumnya telah selesai diumumkan. Menyusul penutupan anime musim semi 2024 yang akan segera selesai pada akhir Juni nanti, musim baru anime di Bulan Juli mendatang siap menghibur para pemirsa dengan berbagai judul yang tak kalah menarik.

Mulai dari romance unik hingga petualangan Isekai, selalu ada sesuatu untuk semua orang di musim panas ini. Berikut merupakan 5 anime musim panas yang paling ditunggu oleh para penggemar versi Japanese Station:

1. Oshi no Ko Season 2

Visual Key Oshi no Ko season 2 (Kadokawa).
Visual Key Oshi no Ko season 2 (Kadokawa).

Menyusul kesuksesan besar pada musim pertama, Oshi no Ko kembali dengan musim baru. Episode terakhir musim pertama membuat para penggemar sangat senang melihat hubungan yang berkembang antara Kana dan Aqua. Namun, musim kedua akan menampilkan Aqua, Kana, dan Akane yang akan bermain dalam adaptasi panggung Tokyo Blade. Anime ini akan mengeksplorasi cinta segitiga yang canggung dan persaingan yang telah berlangsung lama antara Kana dan Akane. Oshi no Ko Season 2 dijadwalkan akan tayang perdana pada tanggal 3 Juli 2024.

2. Fairy Tail: 100-Year Quest

Anime musim panas 2024
Key Visual Fairy Tail 100-nen Quest (JC Staff).

Para penggemar harus menunggu selama enam tahun untuk kembalinya salah satu anime petualangan yang paling mereka cintai, dan sekarang penantian itu telah berakhir. Serial ini mengambil latar waktu setahun setelah kekalahan Zeref dan berfokus pada tim Natsu saat mereka melakukan pencarian 100 tahun yang tak terkalahkan. Mereka memulai misi untuk menyegel Lima Dewa Naga, kelompok naga dengan kekuatan untuk menyaingi Acnologia. Fairy Tail: 100-Year Quest yang diproduksi oleh JC Staff dijadwalkan akan tayang pada akan tayang perdana pada 7 Juli 2024 di TV Tokyo dan jaringan lainnya. 

3. Kami no Tou: Ouji no Kikan (Tower of God Season 2) 

Anime musim panas 2024
Key Visual Tower of God Season 2.(Crunchyroll).

Pengkhianatan Rachel yang mengejutkan membuat para penggemar marah di akhir musim pertama Tower of God. Musim baru dari anime ini akan melihat Bam melanjutkan perjalanannya melalui menara dengan nama baru dan dengan misi yang berbeda. Tower of God dari SIU secara konsisten dipuji karena kisahnya yang epik dan teknik pembangunan dunianya yang sempurna. Musim kedua dibangun berdasarkan keterampilan ini saat menjelajahi menara dengan cara yang unik. Anime yang diadaptasi dari komik Webtoon asal Korea Selatan tersebut akan tayang perdana pada tanggal 7 Juli, dan akan ditayangkan secara eksklusif melalui Crunchyroll di luar Jepang.

4. Alya Sometimes Hides Her Feelings in Russian

Anime musim panas 2024
Key Visual Alya Sometimes Hides Her Feelings in Russian (Kadokawa)

Musim anime baru tidak akan lengkap tanpa adanya anime bergenre romance yang bisa dibanggakan. Anime ini mengisahkan tentang Alisa, seorang gadis cantik setengah Rusia dan setengah Jepang yang menjadi idola di sekolahnya. Penampilannya saja telah menarik hati beberapa anak laki-laki di kelasnya, kecuali teman sebangkunya, Masachika. Meskipun dikenal sebagai otaku, Masachika adalah satu-satunya pria yang menerima perhatian Alisa. Dengan menggunakan Bahasa Rusia, Alisa mengungkapkan perasaannya kepada Masachika, karena ia yakin tidak ada seorang pun di kelas yang bisa memahaminya. Namun, Masachika memahami kata-katanya tetapi memilih untuk berpura-pura bodoh demi hiburannya sendiri. Anime ini akan dirilis pada musim panas ini pada tanggal 3 Juli 2024.

5. Suicide Squad Isekai

Anime musim panas 2024
Suicide Squad Isekai Key Visual (WIT Studio)

Bagi kamu pecinta DC Universe tentu sudah tak asing lagi dengan seri ini. Kali ini Warner Bros. Japan bekerjasama dengan WIT Studio menciptakan serial anime Suicide Squad bertema Isekai. Sejak rilis video promosi pertamanya. anime ini telah mendapatkan banyak penggemar. Suicide Squad Isekai mengambil latar belakang Kota Gotham, yang berada dalam bahaya karena kemunculan sebuah gerbang. Amanda Waller membentuk satuan tugas penjahat super dan mengirim mereka melewati gerbang tersebut. Namun, mereka menemukan bahwa dunia di sana sangat berbeda dengan dunia mereka. Harley dan timnya sekarang harus menemukan cara untuk menaklukkan dunia fantasi baru ini.

Serial ini akan tayang perdana di Amerika Serikat dengan tiga episode pertamanya pada tanggal 27 Juni 2024 di Max dan Hulu dan di Jepang pada tanggal 6 Juli 2024 di Tokyo MX dan BS11. Lagu tema pembuka akan dibawakan oleh Tomoyasu Hotei dengan judul Another World. Sedangkan lagu tema penutupnya adalah Go-Getters yang dibawakan oleh Mori Calliope.