Berita Jepang | Japanesestation.com
Shortcake strawberry adalah salah satu jenis cake yang banyak digemari di Jepang. Orang Jepang juga dikenal suka meminum minuman kalengan yang dijual di vending machine. Bagaimana kalau kedua hal tersebut digabungkan? Jawabannya adalah minuman shortcake strawberry kalengan yang mungkin hanya akan dapat ditemukan di negeri matahari terbit ini. Minuman kalengan unik produksi perusahaan minuman kaleng terkenal Jepang DyDo Drinco ini bernama Koku Grand Time Futte Nomu Kanbina Shortcake, atau Rich grand Time Shake and Drink Sweet Shortcake. Minuman ini akan menggunakan ekstrak strawberry Amao dari fukuoka yang sangat terkenal, dan krim segar dari Hokkaido, kombinasi yang didesain untuk menciptakan cita rasa shortcake yang dapat dinikmati semua usia.  
Yang membedakan minuman kalengan yang satu ini dengan minuman rasa-rasa yang banyak beredar di pasaran adalah konsep shake-and-drink yang diusungnya. Kekentalan minuman ini akan berubah tergantung seberapa banyak minuman ini dikocok, sehingga konsumen akan dapat merasakan tekstur yang bervariasi saat meminum minuman ini. DyDo Drinco menciptakan minuman yang didesain sebagai cara untuk peminumnya rileks dan menghilangkan stress ini mengaku telah melakukan survey terhadap 1000 orang untuk mengetahui jenis kue yang paling populer bagi public Jepang, dan yang keluar sebagai peringkat teratas di antara 9 jenis kue tersebut adalah shortcake strawberry. Minuman shortcake strawberry kalengan ini direncanakan untuk dijual dengan harga 160 yen saja, namun hadir hanya di vending machine ‘acure’ yang bisa ditemukan di stasiun kereta JR East.   (All images: SoraNews24)