Berita Jepang | Japanesestation.com

Buat pencinta manga bergenre science-fiction, mungkin tidak asing lagi dengan seri manga berjudul “Akira”.  Ya, seri manga karangan Katsuhiro Otomo ini merupakan salah satu manga populer di Jepang pada zamannya. Kini, judul manga ini kembali mencuat berkat sesuatu yang tidak diduga, yaitu wabah COVID-19 alias Corona Virus dan Tokyo Olympic 2020. Bagaimana bisa?

Ternyata, semua ini berawal dari satu cuitan viral dari Kouta Hirano, mangaka seri Hellsing dan Drifters. Dalam cuitannya, ia mengunggah foto seorang pendemo di Cina yang memegang tanda penunjuk jalan di tangannya, yang mengingatkan Hirano pada salah satu scene di manga Akira.

Namun, cuitan Hirano ternyata mendapat  perhatian berbeda dari pengguna twitter lain, @pcworks_kidd. Dalam cuitannya, @pcworks_kidd menampilkan peristiwa lain di dunia nyata yang sedng in saat ini, wabah corona virus.

Dalam scene yang diunggah @pcworks_kidd, terlihat beberapa kata dalam bahasa Jepang, yang dari jauh hanya terlihat seperti kata-kata biasa dalam manga action ini. Namun, yang wajib diperhatikan adalah tulisan dalam kotak merah hasil editan @pcworks_kidd.

Akira Prediksi Corona Virus dan Batalnya Tokyo Olympic 2020?!
Scene manga Akira yang menunjukkan wabah corona virus (twitter: @pcworks_kidd)

Tulisan itu berbunyi “Reaksi WHO terhadap wabah penyakit mematikan”. Ingat sesuatu? Ya, Corona Virus!

Mungkin ketika manga ini dibuat, Katsuhiro Otomo hanya ingin memperlihatkan betapa kerasnya dunia dalam manga ini pada pembaca. Tidak ada unsur kesengajaan. Namun, jika dibandingkan dengan keadaan masa sekarang, scene ini sangat relatable.

Cuitan @pcworks_kidd tentang Akira dan prediksi corona virus ini menimbulkan banyak reaksi menarik. Misalnya beberapa komentar ini:

“Akira sepertinya ditulis oleh Nostradamus” “Apakah Katsuhiro Otomo dapat melihat masa depan?” “Jadi, apakah jika kita kembali membaca Akira, kita bisa mengetahui cara menanggulangi wabah corona virus?”

Mengejutkan? Memang. Tapi tak hanya itu, Akira juga bisa memprediksi hal lain, Tokyo Olympics 2020.

Ditutupnya berbagai tempat wisata dan dibatalkannya berbagai acara besar di Jepang membuat banyak orang bertanya-tanya bagaimana nasib Tokyo Olympic 2020 nanti. Nah, bersamaan dengan pertanyaan-pertanyaan ini, muncullah satu scene dari versi anime seri Akira.

Awalnya, scene dengan gambar sebuah papan bertuliskan “Tokyo Olympic tinggal 147 hari lagi!” itu diunggah oleh seorang pengguna twitter, @cintosh2.

Jika dilihat dengan seksama, di bawah gambar papan tersebut ada sebuah tulisan putih yang ditulis dengan huruf kanji yang berbunyi “中止だ中止” (chuushi da, chuushi; batalkan saja!). Anehnya, cuitan tersebut diunggah pada 28 Februari, tepat di 147 hari menuju Tokyo Olympic 2020 yang rencananya akan digelar pada 24 Juli mendatang.

Akira Prediksi Corona Virus dan Batalnya Tokyo Olympic 2020?!
Scene pada anime Akira yang memprediksi Tokyo Olympic 2020 (twitter: @cintosh2)

Cuitan ini tentunya mengundang banyak netizen untuk berkomentar. Misalnya:

“Akira memprediksi Tokyo Olympic 2020. Ini tidak bagus.” “Wow! Keren! Sekaligus…mengkhawatirkan di saat yang sama…” “Otomo-san  benar-benar mengagumkan. Apa yang ia gambar benar-benar terjadi.”

Nah, apakah benar Katsuhiro Otomo dan Akira bisa prediksi corona virus dan Tokyo Olympic 2020? Atau hanya kebetulan saja? Bagaimana menurutmu?