Berita Jepang | Japanesestation.com

Hal yang paling menarik untuk menikmati musim semi di Jepang adalah dengan melihat keindahan bunga yang hanya muncul satu kali dalam setahun. Bagi masyarakat Jepang sendiri, bunga sakura sudah jadi bagian penting dalam kebudayaan mereka. Bunga ini dianggap sebagai melambangkan kehidupan, perempuan, perpisahan dan lain-lain

Bunga sakura yang indah tersebut berasal dari sejenis pohon prem atau persik, namun memiliki banyak jenis yang berbeda salah satunya adalah Yamazakura. Pohon ini merupakan salah satu dari ratusan jenis pohon sakura dengan warna dominan putih dan merah muda yang terlihat samar-samar.

Yamazakura, Pohon Bunga Sakura Yang Tumbuh Indah Di Alam Liar
visit-miyajima-japan.com

Berbeda dengan jenis somei yoshino yang merupakan pohon sakura hasil budidaya, yamazakura benar-benar tumbuh di alam liar dengan lima kelopak yang relatif kecil. Daun yamazakura berkembang pada saat yang sama seperti bunga dan menyajikan tampilan yang indah dengan 3 warna yang berbeda.

Yamazakura, Pohon Bunga Sakura Yang Tumbuh Indah Di Alam Liar
Yamazakura di pegunungan yoshinoyama | welcomekansai.com

Varietas asli dari hutan di Jepang, seperti samazakura, sebagian besar telah dibudidayakan oleh manusia selama berabad-abad untuk digunakan sebagai dekorasi di kebun dan taman. Saat ini, hasil budidaya pohon sakura yang paling populer, sangat cantik dan banyak ditemukan di taman-taman kota adalah jenis somei yoshino.

Untuk melihat yamazakura di alam liar yang luas bisa dilihat dari bagian selatan pulau Honshu, pulau utama Jepang. Sebagian besar pohon sakura yang tumbuh subur di lereng gunung Yoshinoyama, prefektur Nara juga merupakan tempat terbaik untuk melihat keindahan yamazakura.

(Featured image: japan-tour.jp)