Berita Jepang | Japanesestation.com

Tim peneliti Jepang Melewatkan sarapan bisa meningkatkan resiko perdarahan otak

Sekelompok peneliti Jepang telah menemukan bahwa apabila seseorang lebih sering melewatkan sarapan, maka pendarahan otak akan meningkat. Bagi mereka yang melewatkan sarapan lima hari atau lebih dalam seminggu, resiko terjadinya pendarahan otak adalah 36 persen lebih tinggi daripada mereka yang sarapan setiap hari. Dari 82.772 orang berusia 45 hingga 74 tahun yang diteliti dari tahun 1985 hingga 2010 di delapan prefektur di Jepang, sebanyak 1.051 orang mengalami pendarahan otak menurut penelitian tersebut.

Seperti dilansir dari newsonjapan.com, Prof. Hiroyasu Iso dari Universitas Osaka, yang memimpin tim peneliti tersebut menyatakan bahwa tanpa sarapan, tekanan darah di pagi hari cenderung lebih tinggi. Tim peneliti dari Jepang ini mengklaim sebagai yang pertama di dunia yang mengkonfirmasi bahwa perilaku diet seperti itu dapat menyebabkan risiko pendarahan otak lebih tinggi walaupun telah diketahui bahwa melewatkan sarapan beresiko lebih tinggi dari obesitas dan hipertensi. Jadi, jangan lupa sarapan dulu sebelum memulai aktivitas setiap hari ya!