Berita Jepang | Japanesestation.com

Tahun ini pun ujian masuk sekolah telah dilaksanakan di Jepang. Ujian masuk yang dimaksud bukanlah ujian masuk universitas, tapi ujian masuk taman kanak-kanak terkenal ataupun Sekolah Dasar terkenal. Masa ini adalah masa terberat bagi para orang tua yang memiliki anak yang mengikuti ujian masuk tersebut.

Begitu juga dengan para entertainer yang memiliki anak. Beberapa selebritis yang memasukan anaknya ke sekolah elit diantara lain adalah Ichikawa Ebizo, Kyoko Hasegawa, Miki Fujimoto dan Tomoharu Shoji, Hitomi Nakamura, serta Mona Yamamoto.

Bagi kalangan selebritis pemberitaan mengenai ujian masuk dan kelulusan anaknya menjadi sebuah berita yang biasa diliput oleh para reporter.

Jadi tren ujian masuk apa yang terjadi pada tahun ini?

Pola ini terbagi menjadi beberapa bagian. Salah satunya sekolah mana yang banyak dipilih oleh para anak selebritis. Hal ini merupakan hal yang menarik bagi para orang Jepang.

Sekolah yang dipilih biasanya sekolah yang bisa menjaga privasi dari anak-anak selebritis tersebut, sehingga tidak ada keributan yang mengganggu proses belajar dari anak yang bersangkutan. Selain itu, karena deretan artis banyak yang menyekolahkan anaknya di sekolah tersebut, kesempatan untuk bertemu dengan sesama orang tua selebriti semakin tinggi. Ini juga menjadi daya tarik bagi para orang tua kalangan biasa dalam memilih sekolah untuk anaknya. Sekolah dasar yang banyak dipilih diantara lain Seijo Gakuen dan Aoyama Gakuin. 

Sekolah Dasar Favorit Menurut Pilihan Anak Selebritis Jepang
(Image:Aoyama Gakuin Web)

Para alumnus dan siapa saja selebriti yang memasukan anaknya ke sekolah tersebut, menjadi salah satu alasan para orang tua selebriti dalam memilih sekolah. Jika pada zaman dahulu kebanyakan orang tua ingin memasukan anaknya ke sekolah bergengsi yang memiliki sejarah pendidikan yang bagus, zaman sekarang banyak orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya di tempat yang banyak anak artisnya.

Belakangan ini terjadi tren Mamatare di Jepang dimana para selebriti berlomba-lomba untuk menjadi orang tua yang baik dan menjadi panutan bagi para orang tua Jepang. Sehingga bukan hanya berhasil dalam dunia entertainment tetapi juga dalam dunia parenting. 

Salah satunya mendidik anak. Apabila anaknya masuk ke sekolah elit, maka nilainya sebagai mamatare pun akan meningkat. Belakangan ini, terjadi tren dimana para seleb mengantarkan anaknya untuk mengikuti tes ujian masuk sekolah menggunakan mobil mewah yang dapat dijadikan bukti status selebriti mereka.

(featured image : http://group.chcsys.net)