Akhir-akhir ini penggunaan drone semakin populer di kalangan masyarakat umum, pesawat tanpa awak tersebut sekarang banyak digunakan untuk merekam berbagai aktivitas sehari-hari, travelling dan lain-lain karena dilengkapi dengan sebuah kamera. Hasil dari rekaman video yang diambil oleh drone yang dilengkapi dengan kamera memang benar-benar sangat spektakuler, di mana benda tersebut juga dapat memberikan perspektif visual yang berbeda dan indah dari pemandangan yang diambil dengan menggunakan kamera biasa.
Dengan menerbangkan sebuah drone kecil, kanal YouTube bernama Katsu FPV menunjukkan video kepada para penonton betapa hebatnya mengambil gambar memakai drone saat merekam sekelompok gadis-gadis sekolah menengah di ruang-ruang kelas yang terdapat di gedung sekolah di Jepang. Tonton cuplikan video-nya di bawah ini!
Ketujuh gadis yang ditampilkan dalam video tersebut merupakan bagian dari JK Group bernama Onnanocos, sebuah proyek kreatif yang bertujuan untuk menangkap gambar “kecantikan gadis-gadis sekolah yang sedang tersenyum”. Bukan hanya para model, tapi keterampilan sang pilot drone yang cekatan juga membuat video ini terlihat sangat menarik.
Seperti seekor lebah kecil yang sedang terbang bebas, pesawat tak berawak itu bahkan terbang sangat dekat dari salah satu wajah siswi tersebut, adapula saat drone yang masuk melalui tangan yang terjulur dari siswi lain, dan bahkan hingga melewati kaki-kaki kursi dengan cepat. Ada dua video yang diluncurkan oleh Katsu FPV, video pertama hanya memperlihatkan aktivats siswi di sekolah, sementara video keduanya menampilkan para gadis-gadis yang menyapa dan berinteraksi dengan kamera yang terbang di sekitar mereka.
Di video kedua, di mana siswi-siswi Jepang tersebut menyapa kamera yang melayang terlihat lebih menarik untuk ditonton, tapi di sisi lain keterampilan sang pilot saat mengendara drone kecil yang satu ini juga akan membuat siapapun kagum saat melihatnya. Tak mengherankan jika kemudian dua video dengan judul Onnanocos x Micro Drone tersebut telah ditonton sebanyak lebih dari dua ratus ribu kali sejak dipublikasikan pada tanggal 2 April lalu di situs berbagi video YouTube.