Tokyo Skytree adalah menara tertinggi sedunia dengan ketinggian mencapai 634 meter. Dari sana, traveler bisa memandangi Kota Tokyo yang cantik, apalagi saat malam hari. Seperti apa kerennya?
Tokyo Skytree berada di pusat Kota Tokyo. Menara ini jadi salah satu objek wisata yang harus Anda datangi saat melancong ke Tokyo. Dari kejauhan saja, menara ini terlihat cantik bermandikan cahaya lampu
Guiness World Records mencatat Tokyo Skytree sebagai menara paling tinggi di dunia. Ketinggiannya mencapai 643 meter dan mengalahkan menara Canton dari Guangzhou yang tingginya 600 meter
Asyiknya, Anda datang ke Tokyo Skytree saat malam hari. Ketika itulah, Anda bakal terpana oleh pemandangan Kota Tokyo dari atas ketinggian yang terlihat penuh cahaya
Hampir tiap saat Tokyo Skytree selalu ramai diserbu traveler. Jangan khawatir, karena fasilitas canggih dan pelayanan ramah di sana bakal membuat perjalanan Anda menjadi nyaman dan mudah
Tokyo Skytree terdiri dari Tembo Deck (lantai 340-350) dan Tembo Galleria (lantai 445-450). Biasanya, traveler memandangi Kota Tokyo dari Tombo Deck
Traveler di atas 18 tahun dikenakan 2.000 Yen atau sekitar Rp 232 ribu untuk menuju puncak Tokyo Skytree Tembo Deck. Sedangkan, pengunjung usia 12-17 tahun dikenakan 1.500 Yen atau sekitar Rp 174 ribu
Tak hanya soal pemandangan, tapi Anda juga bisa mendapatkan banyak informasi sejarah dan pariwisata Kota Tokyo di Tokyo Skytree. Informasinya sungguh lengkap dan menarik
Terakhir, traveler juga bisa mengunjungi Akuarium Sumida yang punya banyak aneka ikan laut. Yang menggemaskan, Anda bisa melihat ubur-ubur dari dekat dan tingkah penguin yang berenang atau sedang berjalan
Beberapa traveler yang datang dengan pasangannya menghabiskan waktu dengan duduk-duduk di bangku kecil yang disediakan. Dari sana, suasana memandangi Kota Tokyo jadi terasa makin romantis