Liburan ke Jepang adalah salah satu hal yang paling diimpi-impikan para pecinta anime atau budaya negeri sakura. Namun karena terlalu bersemangat beberapa turis asing melakukan hal tak berguna yang akhirnya hanya merepotkan dirinya sendiri. Seperti apa sajakah hal tersebut?
Melakukan booking tiket shinkansen terlalu jauh sebelum keberangkatan
Selain reserved ticket, shinkansen menyediakan kursi yang dapat diduduki tanpa dipesan terlebih dahulu. Hal tersebut lebih praktis dan apabila kalian membeli tiket ini, kalian tidak perlu khawatir apabila kalian telat sampai ketinggalan kereta.
Membawa banyak peralatan mandi
Kamar mandi publik di Jepang menyediakan peralatan yang lengkap. Jarang sekali mereka kekurangan stok tissue seperti di negera kita yang kadang kita harus membawa tisu kemana-mana.
Meminjam Wi-Fi Modem dengan harga mahal
Apabila kalian ke Jepang khususnya Tokyo atau Osaka, kalian tidak perlu khawatir dengan internet. Jaringan roaming yang mahal bisa jadi bukan pilihan utama. Saat Tokyo 2020, turis asing diprediksi akan memenuhi Jepang, oleh karena itu pemerintah Jepang mulai menyediakan berbagai spot wi-fi gratis seperti di setiap stasiun atau distrik-distrik terkenal.
Membawa koper besar kemana-mana
Banyak turis asing yang membawa seluruh bawaannya kesana kemari sehingga merepotkan dan cukup mengganggu orang lain. Jepang memiliki banyak tangga yang perlu kalian lalui sehingga membawa koper kemana-mana adalah hal yang tidak dianjurkan. Oleh karena itu kalian bisa menitipkannya di loker atau mengirimkannya ke hotel atau bandara tujuan melalui minimarket terdekat.
Yuk kita hindari ke empat hal tak berguna di atas!
(featured image: Travel New Digest)