Berita Jepang | Japanesestation.com

Kalian mungkin sudah tidak asing lagi mendengar kata Daiso, salah satu toko di Jepang yang menjual barang berkualitas dengan satu harga dan murah ini jadi pilihan utama saat kantong lagi kering. Ya, Jepang  memiliki banyak jaringan toko 100 yen, tetapi ada juga toko 300 yen yang disebut 3 Coins (tiga koin 100 yen), tempat menjual berbagai peralatan rumah tangga dan barang sehari-hari dengan harga 300 yen tentunya.

Berbeda dengan toko murah lainnya, 3 Coins lebih mementingkan kualitas di atas kuantitas, karena jenis produk mereka tidak begitu banyak seperti yang biasa ditemukan di toko 100 yen, tapi bahan dan pengerjaannya lebih bagus. Di toko 3 Coins yang baru dibuka di wilayah Harajuku yang dikenal ramai dan modis di Tokyo, mereka memiliki sesuatu yang belum pernah ada di toko 100, yaitu sandwich buah yang dibuat dengan indah. 

3 Coins
3 Coins

Sandwich ini diproduksi oleh Fufufu Izumo, sebuah perusahaan yang juga menjalankan toko sandwich buah di Prefektur Shimane, Jepang. Buah yang digunakan untuk sandwich 3 Coin berasal dari berbagai daerah, dan tercatat pada papan tulisan yang ada di dalam toko. Ada berbagai macam pilihan, termasuk stroberi dari Hiroshima, mikan (jeruk mandarin) dari Fukuoka, melon dari Shimane, jeruk dari A.S., kiwi dari Selandia Baru, dan nanas dari Filipina.

3 Coins
3 Coins

Toko 3 Coins di Harajuku sendiri telah dibuka pada pertengahan November lalu, dilansir dari Soranews24, pada pukul 10:55 pagi, 5 menit sebelum toko buka sudah ada antrian di toko terebut. 

Untuk setiap satu buah sandwich panjang berukuran double dapat dinikmati dengan merogoh kocek sebesar 600 yen. Harga yang cukup murah untuk, dan diantara pilihan lain sandiwch Jeruk memiliki warna yang paling cerah dan kontras yang paling cocok dengan roti dan krim putih.

Jika kalian belum pernah makan sandwich buah dan mengalami kesulitan memvisualisasikan makanan tersebut, namanya memang agak sedikit menyesatkan, karena sebenarnya makanan itu merupakan sandwich buah dan krim. Rasio buah dan krim bervariasi menurut tingkat kemanisan, dan 3 Coins pasti membuatnya dengan mempertimbangkan para pecinta krim, di mana lautan krim yang kaya dan manis menanti untuk kalian nikmati. 

Kalian mungkin bisa menyebut ini sebagai roti krim dengan buah dibadingkan sandwich buah, meski begitu soal rasa tak perlu ditanyakan lagi. Penasaran? Silahkan mencobanya sendiri kalau kalian sedang berada di Tokyo.