Haagen-Dazs Jepang dikenal karena memasukkan bahan-bahan khas Jepang ke dalam es krim mereka. Dengan rasa edisi terbatas yang menarik di setiap tahunnya seperti rasa kinako tiramisu, ubi ungu, dan rasa bubuk teh hijau matcha yang populer.
Terutama terkait edisi spesial setiap musimnya, Haagen Dazs Jepang mengambil banyak inspirasi dari cita rasa favorit yang ada di negaranya.
Ubi panggang madu yang masih hangat adalah kudapan yang populer disantap saat musim gugur di Jepang, karena itu Haagen Dazs Jepang merilis es krim rasa ubi panggang untuk musim gugur tahun ini!
Es krimnya sendiri memiliki rasa manis seperti ubi yang dipanggang dengan baik, dicampur dengan krim susu. Kemudian ditambah dengan saus madu yang terbuat dari beni haruka (sejenis ubi jalar dengan kandungan gula yang sangat tinggi) untuk menambahkan rasa manis yang lebih kaya.
Untuk tekstur yang lebih menarik saat, es krim ini diberi potongan-potongan kecil beni haruka. Kreasi es krim ubi panggang edisi terbatas spesial musim gugur ini dapat kamu temukan di supermarket dan toko serba ada di seluruh Jepang dari bulan September ini dengan harga 295 yen per kemasan (belum termasuk pajak).