Berita Jepang | Japanesestation.com

Ingin memainkan game baru dalam Nintendo Switch kesayanganmu tapi belum punya uang untuk beli game? Jangan khawatir, Nintendo menyediakan beberapa game gratis yang bisa kamu unduh langsung dari Nintendo Game Store lho. Nah, kalau penasaran JS punya list 4 game gratis di Nintendo Switch yang wajib kamu coba nih. Simak listnya ya!

Pokémon Quest

Game gratis Nintendo Switch japanesestation.com
Pokémon Quest (nintendo.com)

Deskripsi paling pas buat game ini adalah seri Pokémon versi Minecraft. Ya, Pokémon Quest adalah sebuah game RPG action-adventure di mana para pemainnya harus mengeksplor sebuah pulau bernama Tumblecube Island, bertarung dan menangkap Pokémon berbentuk kotak. Eksplorasi dan combat mechanic-nya menggabungkan gameplay klasik ala Pokémon dengan cool-down abilities dan real-time combat, ditambah beberapa fitur unik seperti manajemen base camp dan memasak berbagai makanan untuk memancing Pokemon tertentu.  

Namco: Museum

Game gratis Nintendo Switch japanesestation.com
Namco: Museum (screenrant.com)

Para gamer generasi tua pasti kangen kan memainkan game-game klasik dari tahun 1970 hingga 1980-an? Jangan khawatir, kini kamu bisa memainkan versi upgrade-nya di Nintendo Switch secara cuma-cuma lewat Namco: Museum. Game ini merupakan kompilasi dari game arcade jadul, mulai dari game populer seperti Pac-Man dan Galaga hingga seri yang lebih underrated seperti Splatterhouse dan Tower of Druaga. Intinya, Namco: Museum adalah pilihan sempurna buat kamu yang menyukai game retro!

Fallout: Shelter

Game gratis Nintendo Switch japanesestation.com
Fallout: Shelter (screenrant.com)

Jika game Fallout orisinal menceritakan tentang orang-orang yang ingin melarikan diri sebuah tempat tertutup untuk menjelajahi dunia luar, Fallout: Shelter mengisahkan tentang kehidupan orang-orang yang berada di dalam tempat aman. Dalam game ini, para player akan berperan sebagai Overseers, dan harus “mengurus” para Vault Dwellers, membuat mereka melakukan berbagai tugas, dan membangun infrastruktur agar airnya tidak mengandung radioktif dan membuat cahaya terus menerangi tempat itu.

Paladins

Game gratis Nintendo Switch japanesestation.com
Paladins (screenrant.com)

Dirilis pada 2018, Paladins: Champions of the Realm menggabungkan elemen FPS dan gameplay ala MOBA, membuatnya mirip dengan game populer Overwatch. Bedanya, game ini memiliki latar yang menggabungkan antara science fiction dan magical fantasy. Dengan memilih job seperti knights, spellcasters, hunters, heroes, dan villains, para player akan  bertarung dalam death-match dengan player lain, mengepung, menyerang, dan menguasai setiap kemampuan unik para karakter. Seru!  

Kelihatannya seru, ya. Atau malah ada yang sudah mencobanya? Kalau iya, coba share pengalamanmu di kolom komentar!