Berita Jepang | Japanesestation.com
Layang-layang raksasa diterbangkan untuk merayakan Hari Datangnya Kedewasaan
image: chunichi.co.jp

Hari ini, tanggal 12 Januari, adalah hari libur nasional di Jepang... Hari Datangnya Kedewasaan. Sehari sebelumnya, para pria dan wanita muda yang menginjak umur 20 tahun menerbangkan layang-layang raksasa di Higashiomi City, di bagian tengah negara itu. Kota ini dikenal atas industri kerajinan pembuat layang-layang raksasa, sejak lebih dari 300 tahun yang lalu. Pada hari Minggu, sekitar 400 wanita muda mengenakan kimono seremonial dan para pria dalam setelan jas berkumpul di lapangan di sebuah SMP setelah mereka menghadiri acara Hari Datangnya Kedewasaan yang diselenggarakan oleh kota tersebut. Sekitar 40 pria berlari dalam kelompok, menarik tali yang melekat pada layang-layang berukuran 40 meter persegi.