Berita Jepang | Japanesestation.com

Kepercayaan Shinto Jepang mempunyai dewa Pendidikan bernama Tenjin yang dulunya merupakan seorang tokoh pembelajar cemerlang di periode Heian yaitu Sugawara no Michizane. Namun karena difitnah, ia menghabiskan sisa hidupnya dalam pengasingan di pulau Kyushu. Setelah kematiannya, banyak bencana yang terjadi di Kyoto sehingga orang-orang mendirikan kuil untuk meredakan amarahnya. Selanjutnya, masyarakat mengagungkan Michizane sebagai dewa pendidikan. Kuil shinto yang mempunyai kata “tenjin” dan “tenmangu” berasosiasi dengan Tenjin. Salah satunya adalah Nishiki Tenmangu yang berada di Kyoto.

Kuil ini dulu berdiri bersama kuil Buddha Kanki (Kanki-ji). Pada saat Restorasi Meiji, ada kebijakan Shinbutsu Bunri yang memisahkan semua hal tentang Shinto dengan Buddha. Alhasil, Nishiki Tenmangu tidak lagi berdiri bersama Kanji-ji.

Nishiki Tenmangu: Kuil Tenjin di Shinkyogoku
(gambar: sharing-kyoto)

Kuil ini sekarang ada di Shinkyogoku Shopping Street di Kyoto. Torii kuil terletak di antara shopping street tersebut dan jalan Teramachi. Ujung torii menembus bangunan toko yang ada di sebelah kiri dan kanan torii. Letak kuil ini dekat dengan pasar terkenal makanan terkenal Kyoto yaitu Nishiki Ichiba.

Air yang ada di kuil terkenal di kalangan masyarakat lokal dengan kejernihannya sehingga kadang ada orang yang ke sini untuk minum dari Nishiki no Mizu tersebut.

Nishiki Tenmangu: Kuil Tenjin di Shinkyogoku
(gambar: sharing-kyoto)

Karena Tenjin dikenal sebagai dewa pendidikan, masyarakat berdoa di kuil untuk pendidikan dan pekerjaan mereka disukseskan. Kegiatan ini dilalukan di bagian utama kuil. Di sampingnya, ada omikuji dengan robot dalam kaca yang melakuan lion dance dan akan memberi ramalan keberuntungan ketika pengunjung memasukkan koin.

Nishiki Tenmangu: Kuil Tenjin di Shinkyogoku
(gambar: sharing-kyoto)

Selain itu juga ada patung Nade-ushi, sebuah patung sapi yang dipercayai sebagai tunggangan Tenjin. Elus lah patung ini untuk menambah keberuntungan dan kepintaran anda di bagian kepalanya. Dan bila ada bagian badan yang sakit, elus di bagian yang sama dengan sapi dan anda akan sembuh.

Nishiki Tenmangu: Kuil Tenjin di Shinkyogoku
(gambar: sharing-kyoto)

Ada amulet kayu berbentuk plum yang disebut Daigan-ume. Michizane menyukai plum sehingga amulet seharga 500 yen ini dibuat seperti itu. Pengunjung bisa menulis doa pada kertas didalamnya dan kemudian menggantungkannya di pohon plum atau membawanya pulang.

Nishiki Tenmangu Alamat: 537, Nakanocho, Nakagyo-ku Kyoto-shi, Kyoto Website

 

All images: sharing-kyoto Source: discoverkyoto, Ilovekyoto