Berita Jepang | Japanesestation.com

Selain kucing, anjing, kelinci, dan hamster, landak juga adalah salah satu hewan yang memiliki penampilan lucu dan unik. Beberapa landak di Jepang juga telah dikenal karena keunikannya, misalnya ada Ebisumaru dan Marutaro yang terkenal di internet, lalu ada Hana yang manja dan suka saat dipijat perutnya, hingga landak albino yang menggemaskan, bahkan ada juga kafe yang berisi banyak landak lho. Melengkapi deretan landak unik tersebut kini ada landak Jepang bernama Azuki, yang cukup narsis dan pandai berpose saat ada kamera yang membidiknya.

Azuki, Landak Jepang yang Narsis dan Pandai Berpose (1)

Dilansir dari grapee.jp, landak Jepang yang namanya berarti kacang merah dan sangat menyukai apel ini memiliki pose duduk yang sangat unik. Walau landak lainnya memiliki pose duduk yang manis seperti ini, namun yang membedakan Azuki adalah tangan/kaki mungilnya yang direntangkan atau dijulurkan, bahkan saat sedang makan, yang membuatnya terlihat semakin imut.

Azuki, Landak Jepang yang Narsis dan Pandai Berpose (3)

Yuk lihat foto-fotonya yang menggemaskan di bawah ini!

Azuki, Landak Jepang yang Narsis dan Pandai Berpose (4)

Azuki, Landak Jepang yang Narsis dan Pandai Berpose (6)

Azuki, Landak Jepang yang Narsis dan Pandai Berpose (7)