Meski terbilang negara berukuran mungil, Jepang memiliki banyak variasi makanan dan budaya unik di setiap daerahnya. Osaka misalnya, meski kota ini bisa dijangkau hanya dengan menumpang shinkansen (kereta peluru cepat), budaya, masakan, bahkan dialeknya jauh berbeda dengan Tokyo. Nah, jika kamu ingin touring ke seluruh penjuru Jepang, bisa nih berpetualang mengenal 47 prefektur di Jepang bersama Gudetama, si karakter telur pemalas dari Sanrio lewat sticker imut!
Karakter telur imut ini akan mengenakan kostum dan memiliki bentuk berbeda sesuai dengan setiap prefektur-nya lho! Untuk Akita misalnya, Gudetama akan berdandan sebagai Namahage, oni (iblis Jepang) tradisional; sementara di Prefektur Miyagi, Gudetama berubah menjadi omiyage (oleh-oleh) terpopuler di sana, zunda, sebuah pasta manis yang terbuat dari edamame.
Tapi, Gudetama bukan hanya cosplay lho. Di Yamanashi, area Chubu, Gudetama berendam di onsen di Gunung Fuji. Namun, di sticker Gifu, Gudetama bersantai di atas rumah tradisional gassho-zukuri. Gunung Fuji juga tampil di Shizuoka, di mana Gudetama menikmati secangkir teh hijau terkenal dari area tersebut.
Ada 2 sticker spesial untuk Fukuoka, tapi anehnya, tak ada satupun yang melibatkan ramen. Malah, Gudetama bermalas-malasan di atas buah strawberry besar yang terlihat manis, sementara sticker Fukuoka kedua menampilkan Gudetama merah “cosplay” menjadi mentaiko (telur ikan cod pedas ala Fukuoka) di atas semangkuk nasi. Tapi tenang saja, pecinta ramen tetap akan mendapatkan gilirannya sendiri dengan sticker Kumamoto. Gudetama akan mengapung di atas semangkuk ramen tonkotsu! Sementara untuk Kagoshima, Gudetama akan bersembunyi di dalam shirokuma, dessert berupa es serut lokal yang dibentuk menyerupai seekor beruang kutub! Kawaii!
Nah, kira-kira, Gudetama melakukan apa ya di Tokyo? Mungkin Tokyo Skytree atau Kuil Sensoji-lah yang langsung ada di kepalamu, atau bisa saja kan ia “menggoreng” dirinya sendiri di tengah-tengah Shibuya Crossing saat musim panas? Tapi ternyata, telur pemalas ini malah berdandan menjadi seekor panda, salah satu hewan favorit di Ueno Zoo.
Setiap sticker ini akan dihargai 385 yen saja dengan ukuran yang cukup besar, sangat sempurna buat mengisi space kosong di sebuah notebook atau case smartphonemu. Untuk mendapatkannya, kamu bisa membelinya secara online dari Asunaro Shop, bersama dengan berbagai merchandise seri anime lain!
Siap berpetualang di Jepang bersama Gudetama?