Berita Jepang | Japanesestation.com

kereta-api-hakodate-722-keluaran-tahun-1962_20150119_084149

Kereta api kuno keluaran 1962 dari Kota Hakodate Hokkaido Jepang, kereta seri nomor 722, yang juga bagian dari seri 710, akan dijual dengan harga 33.600 yen atau sekitar Rp 3,7 juta. Harga tidak termasuk transportasi dan lainnya.

"Kami ingin jual karena sudah menggunakan kereta yang baru," kata sumber Tribunnews.com di perusahaan perkeretaapian Jepang, Senin (19/1/2015).

Kereta yang akan dijual ini dipakai hingga 31 Maret 2014. Dilengkapi dengan pantagraph serta perlengkapan lain sehingga bisa langsung digunakan bagi pembelinya.

Bagi yang berminat membeli dinanti hingga 9 Februari 2015.

Penjualan kereta api bekas di Jepang memang murah karena dihitung kiloan sebagai besi bekas, bukan sebagai sebuah alat atau sebuah produk. Namun apabila diimpor ke Indonesia, jauh lebih mahal biaya transport serta asuransi dan pajak impornya.

Kereta api bekas ini disarankan sumber tersebut dapat dipakai sebagai kereta api pariwisata.

"Wisata akan sangat baik dan bisa menarik bagi para penumpang saat ini, seolah sedang bernostalgia," katanya.