Pulau Aoshima yang juga disebut sebagai pulau kucing di Jepang, dihuni oleh lebih dari 140 ekor kucing yang melebihi jumlah manusia yang hidup di sana. Dengan jumlah sebanyak itu, kucing-kucing yang tinggal di pulau yang terletak di selatan Jepang itu tentunya memerlukan makanan dalam jumlah yang banyak. Pada musim semi dan musim panas banyak wisatawan yang datang ke pulau yang dapat ditempuh dengan perahu selama 30 menit dari pulau utama di Jepang itu. Namun pada musim dingin ombak lautan pun mengganas dan tak ada orang yang datang ke pulau tersebut. Saat jumlah makanan mulai berkurang, kucing-kucing di pula Aoshima pun meminta bantuan.
Seperti dilansir dari japan today.com, setelah Kazuyuki Ono, seorang pria berumur 59 tahun, meminta bantuan kepada orang-orang melalui akun twitter-nya untuk mengirim makanan ke pulau Aoshima. Bantuan pun mulai berdatangan, malah dalam jumlah yang sangat banyak sehingga tidak ada tempat yang dapat menampungnya. Tapi para penghuni pulau kucing di Jepang itu tentunya tidak keberatan dengan jumlah makanan yang banyak. Pulau kucing di Jepang ini dahulu pernah dihuni oleh 1.000 orang tapi kini hanya tinggal 16 orang saja yang tinggal di sana, dan kucing-kucing tersebut dahulu dibawa ke pulau itu untuk membasmi hama tikus.
Mau ikut membantu mengirim makanan ke pulau kucing di Jepang ini?