Berita Jepang | Japanesestation.com

Lagi-lagi ada kasus penyembunyian mayat di Jepang. Kali ini, Kepolisian Prefektur Aichi menahan seorang wanita Jepang berusia 63 tahun setelah ditemukannya mayat yang diyakini sebagai suaminya sendiri di kediaman mereka di Kota Ichinomiya.

Menurut laporan Fuji News Network via Tokyo Reporter, Akemi Hirose yang tak diketahui pekerjaannya ini menyimpan mayat tersebut di dalam rumahnya di area Sanjo antara 27 Februari hingga Selasa (23/3) lalu.

menyembunyikan mayat japanesestation.com
Sesosok mayat ditemukan di sebuah rumah di Kota Ichinomiya pada Selasa, 23 Maret lalu (Tokyo Reporter)

Saat ditahan atas dugaan pengabaian mayat pada Selasa lalu, Hirose pun mengakui perbuatannya. Dalam interogasi, ia mengatakan bahwa ia menyadari tubuh suaminya telah “dingin” pada bulan lalu.

“Badannya sangat besar, jadi saya pikir ia tak akan bisa dimasukkan ke peti mati. Jadi aku membiarkannya sendirian,” ujarnya.

Pada Selasa lalu, anak perempuan pasangan tersebut datang mengunjungi kediaman oranng tuanya dan menemukan mayat yang telah membusuk itu di ruang tamu.

Hirose diketahui tinggal berdua dengan suamiya di rumah tersebut. Kini, kepolisian masih melakukan penyidikan untuk mengonfirmasi identitas mayat tersebut.