Berita Jepang | Japanesestation.com

Setelah ditangkapnya seorang PNS dan pria asal Hokkaido karena kedapatan mencuri pakaian dalam wanita beberapa waktu lalu, lagi-lagi, kasus pencurian serupa kembali terjadi di Jepang. Pada tanggal 22 Mei kemarin, Nikkan Sport melaporkan jika pihak Kepolisian Prefektur Aichi telah menangkap seorang laki-laki berusia 53 tahun yang dicurigai telah mencuri lebih dari satu lusin pakaian dalam wanita di Nagoya, dengan menggunakan bantuan tongkat panjang.

Dilansir dari berbagai sumber, antara pukul 7 pagi dan jam 10:00 malam pada tanggal 21 Mei lalu, Asayasu Ochiai, seorang karyawan salah satu perusahaan di Jepang, diduga telah mencuri sepasang celana dalam wanita yang tengah menggantung di balkon tempat tinggal milik seorang perawat wanita berusia 41 tahun di Nakagawa Ward.

Ochiai yang dituduh mencuri, mengakui tuduhan tersebut, "Saya membawa tongkat untuk mencuri pakaian dalam wanita dari balkon," kata tersangka seperti dikutip dari Kantor Polisi Nakagawa. Wanita itu juga telah menjadi korban pencurian yang sama beberapa hari sebelumnya, namun pada malam tanggal 21 Mei, sanga suami melihat tersangka berjalan dengan tongkat dan menangkapnya, kata polisi.

Polisi juga sedang menyelidiki apakah Ochiai merupakan pelaku yang berada di dibalik 17 insiden serupa lainnya yang terjadi di daerah tersebut sejak bulan Januari 2018. Kejahatan pencurian pakaian dalam bukan satu-satunya kasus yang melibatkan wanita sebagai korbannya, sebelumnya Polisi Prefektur Aichi telah menangkap seorang pria berusia 41 tahun yang berprofesi sebagai pemuka salah satu agama karena diduga menyelinap masuk untuk memasang kamera tersembunyi di dalam toilet di sebuah restoran di Kota Toyohashi, dan dua kamera tersembunyi ditemukan di kamar kecil sebuah taman di Kota Toyota, Prefektur Aichi baru-baru ini.