Berita Jepang | Japanesestation.com

Operator kereta api di bagian timur Jepang, Tobu Railway, sedang mempertimbangkan untuk mengganti model pembayaran tiket magnetik dengan penggunaan QR Code mulai 2027 mendatang. Peggantian ini bertujuan untuk meringankan beban perawatan gerbang tiket otomatis. Penggunaan kertas khusus untuk tiket magnetik membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Selain itu, pemeriksaan mesin yang penting dilakukan menjadi tugas yang memberatkan.

Dikutip dari Mainichi Shimbun, Tobu Railway berencana memperkenalkan sistem pembayaran menggunakan QR Code yang tercetak atau melalui layar ponsel. Model pembayaran ini disebut akan menghilangkan beban yang berkaitan dengan tiket magnetik. Penggunaan QR Code juga memungkinkan untuk pembuatan tiket acara khusus dengan lebih fleksibel.

Tobu Railway telah melakukan uji coba pembayaran dengan QR Code melalui tampilan layar ponsel pada bulan Oktober hingga Desember 2023 di kawasan Nikko, Prefektur Tochigi. Penumpang masuk dan keluar stasiun dengan menunjukkan tampilan QR Code ke tablet yang ada di konter. Pihak Tobu Railway menyatakan akan melanjutkan gagasan baru ini sembari melakukan evaluasi dari uji coba yang telah dilakukan. Perusahaan ingin memastikan kenyamanan penumpang agar tidak terganggu dengan perubahan sistem ini.

Perusahaan Tobu Railway juga berencana untuk memperkenalkan kereta otomatis yang akan melalui Jalur Daishi, menghubungkan Stasiun Nishiarai dan Daishimae. Tobu Railway juga berencana melakukan uji coba self-driving untuk rute bus.