Berita Jepang | Japanesestation.com

Kebakaran hutan di Ofunato, Prefektur Iwate memasuki minggu kedua pada Rabu (05/03) hari ini. Sebanyak 2.600 hektar lahan dilaporkan terbakar dan 4.596 penduduk dari 1.896 rumah diperintahkan untuk evakuasi. Ribuan pengungsi mengaku sempat kelelahan karena proses evakuasi yang panjang. Hingga saat ini, upaya pemadaman masih terus berlanjut.

Sebanyak 1.200 orang dilaporkan tinggal di 12 titik evakuasi Ofunato. “Ini melelahkan karena tempat ini kecil dan tidak ada privasi,” ujar salah satu pengungsi, Kazuyuki Sasaki, yang berusia 44 tahun. Salah satu pengungsi di tempat pengungsian lain juga mengungkapkan jika dirinya terus memikirkan nasib rumahnya.

Berdasarkan keterangan dari pemerintah kota, kebakaran hutan ini telah terjadi sejak 26 Februari pukul satu siang waktu setempat. Setidaknya, terdapat 84 rumah dan bangunan lainnya yang terbakar, serta seorang pria ditemukan tewas.

Curah hujan di Ofunato sendiri dilaporkan sangat sedikit, bahkan tidak lebih dari 0,5 milimeter sejak 17 Februari. Meski begitu, Morioka Local Meteorological Office memperkirakaan akan terjadi hujan pada Rabu dan turun salju di hari Kamis (06/03) akibat tekanan rendah yang bergerak ke timur laut di sepanjang pantai Pasifik.

Pemerintah Prefektur Iwate telah mengamankan 46 unit rumah yang dikelola prefektur di Ofunato dan kawasan Rikuzentakata. Pemerintah setempat juga telah berkoordinasi untuk membangun perumahan sementara bagi warga terdampak.