Berita Jepang | Japanesestation.com

Siapa yang tidak kenal dengan Gudetama? Si telur pemalas yang menggemaskan, bahkan menjadi salah satu karaktert yang paling disukai oleh istri dari Pewdiepie, Marzia Kjellberg.

Bagaimana jadinya kalau kini, karakter imut berbentuk telur tersebut dibuat dalam bentuk donat?

Nah, Floresta adalah perusahaan donat Jepang yang dimulai di Nara dan kini sudah memiliki toko di seluruh Jepang. Mereka terkenal dengan donat organik yang semuanya dibuat dengan langsung dengan tangan alias handmade. Donat mereka tidak hanya penuh dengan dekorasi-dekorasi lucu, tetapi mereka juga disajikan dengan sangat baik, seperti donat dengan bentuk hewan lucu dan masih banyak lagi yang bentuk-bentuk yang mereka tawarkan.

TIdak berhenti sampai di situ, kini mereka bekerjasama dengan Sanrio!

Sejauh ini kolaborasi yang telah mereka lakukan dari bintang-bintang dari karakter Sanrio yang paling populer dan dicintai. Hello Kitty dan kekasihnya Daniel terkasih muncul untuk Natal dengan beberapa donat bersalju super imut, dan untuk Halloween juga mereka berkolaborasi dengan Cinamoroll dengan konsep spooky.

Nah, untuk edisi Tahun Baru, kita akan melihat salah satu kreasi Sanrio paling populer saat ini, yaitu Gudetama!

Donat Gudetama
Donat Gudetama (grapee.jp)

Sifat karakter yang lesu membuatnya menjadi karakter yang sempurna untuk menggambarkan kegiatan dalam musim yang dihabiskan banyak orang untuk bersantai di sekitar rumah keluarga sambil makan banyak. Jadi, Gudetama dianggap relatable dengan warga Jepang yang bermalas-malasan di tahun baru!

Bukan hanya bentuk karakter saja, di Jepang, jika kita bertemu orang-orang selama awal Tahun Baru di Jepang kita seringkali memberikan salam 'Akemashite omedetou gozaimasu' berarti 'Selamat Tahun Baru', dan 'kotoshi mo yoroshiku onegaishimasu' berarti 'mari menjadi baik satu sama lain tahun ini'.

Nah, kumpulan frasa ini muncul di donat Gudetama dalam versi singkatnya yang terdengar lucu ('ake ome' dan 'koto yoro'), yang sering digunakan di antara teman baik.

Citra Gudetama yang menggemaskan, ditambah ungkapan ucapan selamat Tahun Baru yang hangat membuat suguhan ini sempurna untuk diberikan kepada teman atau keluarga untuk merayakan awal tahun 2021.

Gudetama akan dijual mulai 9 Januari hingga 24 Januari dan dapat ditemukan di toko Floresta di seluruh Jepang dan di toko online mereka.