Berita Jepang | Japanesestation.com

Selama beberapa minggu terakhir kasus Corona (Covid-19) di Indonesia, melonjak sangat tinggi hal ini memicu kecemasan dari banyak expats. Salah satunya dari negara Jepang, akhirnya sekitar 50 expats Jepang beserta keluarganya memutuskan untuk meninggalkan Indonesia kemarin ini dengan pesawat khusus dari ANA (All Nippon Airways) yang disediakan oleh pemerintah Jepang.

Menurut data dari Japan Embassy di Jakarta, sekitar 330 orang Jepang di Indonesia sudah terdampak virus corona hingga Rabu kemarin serta menyebabkan 14 orang meninggal.

Dan untuk para warga negara Jepang, yang baru datang dari Indonesia mereka diwajibkan untuk melakukan karantina setidaknya minimal 10 hari di fasilitas yang sudah disediakan oleh pemerintah.