Berita Jepang | Japanesestation.com

Hal yang mencengangkan telah terjadi di daerah Roppongi, Tokyo. Meski wilayah tersebut terkenal akan klub malam, restoran, dan kompleks bertingkat tingginya, di sana ternyata masih ada beberapa binatang yang berlalu lalang, seperti burung gagak, anjing, kucing, dan bahkan kawanan bebek yang ingin melintas jalan.

Tweet dari pengguna Twitter Jepang @tenguyokoyama telah menjadi viral setelah ia menunjukkan kawanan bebek yang berkeliaran di sekitar di Roppongi Hills minggu ini. Meskipun itu bisa menjadi perjalanan yang berbahaya bagi mereka, keluarga kecil itu beruntung karena mereka menarik perhatian seorang pria yang dengan patuh menghentikan lalu lintas dan mengawal mereka untuk pergi ke seberang jalan. Video ini berhasil melelehkan hati semua orang yang melihat mereka.

Pada awal video, seorang pria berseragam yang sepertinya merupakan seorang satpam Roppongi Hills, terlihat mengangkat tangannya untuk menghentikan lalu lintas di kedua sisi jalan. Meskipun sulit untuk melihat bebek pada awalnya, mereka muncul satu demi satu, dengan lima anak bebek yang mengikuti orang tua mereka keluar jalan.Pria tersebut dengan sabar menunggu mereka untuk pergi, bahkan ketika satu bebek tertinggal di belakang, dia mengantarkan mereka ke tempat yang aman.

Setelah kawanan bebek tersebut aman, pria tersebut memegang topinya dan membungkuk ke masing-masing pengendara mobil yang telah mengikuti instruksi untuk berhenti, dia juga mengucapkan terima kasih atas kerja sama mereka.

Roppongi Hills memiliki sejumlah ruang hijau, yang menjadi alasan mengapa mereka berada di daerah tersebut. Bebek-bebek ini berasal dari sebuah kolam di Mori Garden, yang terletak di antara Gedung TV Asahi dan Menara Roppongi Hills. Menurut @tenguyokoyama, pria yang mengantarkan bebek tersebut mengatakan bahwa kawanan itu telah kembali ke kolam dengan aman.

(featured image: Soranews24)