Di Jepang ada beberapa ucapan salam yang diucapkan sama seperti halnya di Indonesia. Salah satu ucapan salam di Jepang adalah "Tadaima" yang bisa diartikan sebagai "Saya sudah pulang," yang dijawab oleh orang yang ada dirumah dengan "Okaeri/okaerinasai" yang bisa diartikan sebagai "Selamat datang." Tapi bagaimana jika yang menjawabnya adalah seekor kucing? Seekor kucing Jepang bernama Theo akan membalas salam tuannya yang bernama Shinji saat ia pulang ke rumah, di mana suara kucing tersebut terdengar seperti kata "Okaeri" yang diucapkan manusia.
Dilansir dari lovemeow.com, Shinji yang tinggal di Amerika Serikat mulai berbicara pada Theo menggunakan bahasa Jepang sejak kucing itu ia bawa dari penampungan hewan beberapa tahun yang lalu. Theo pun selalu membalas pertanyaan yang diajukan Shinji dan suara kucing yang pintar itu terdengar seperti suara manusia yang diucapkan dalam bahasa Jepang.
Penasaran kan? Simak videonya di bawah ini!