Berita Jepang | Japanesestation.com

Hotel-hotel Jepang Paling Bersih Sedunia

Salah satu yang membuat kegiatan plesir lebih nyaman dan menyenangkan adalah hotel atau tempat bermalam yang ditinggali. Jika hotel yang ditempati bersih, tentu pelancong makin merasa happy. Menurut survei yang dilakukan laman Hotel.info, hotel-hotel yang berada di negeri sakura terpilih sebagai hotel dengan terbersih di dunia. Turis memberi nilai 8,93 (dari nilai tertinggi 10) terhadap kebersihan hotel-hotel di Jepang. Peringkat ke-2 ditempati oleh hotel-hotel di Seoul (Korsel) dan Warsawa (Polandia) dengan poin 8,76. Kursi ke-3 diduduki negara-negara Eropa, yakni Bratislava (Slowakia) dan Sofia (Bulgaria) yang mendapat nilai 8,54 dari turis. Sementara itu, hotel-hotel di ibukota Brasil, Rio de Janeiro, dinilai paling tak bersih oleh para pelancong. Skor yang didapat 7,29 dan ini merupakan yang terendah. Banyak juga hotel-hotel yang berada di Eropa Barat yang kebersihannya tak memuaskan pelancong.  Empat negara Eropa Barat dengan kebersihan hotel yang buruk menurut laman tersebut: London, Inggris (7,52); Oslo, Norwegia (7,53); Amsterdam, Belanda (7,58); dan Copenhagen, Denmark (7,6). Hotel-hotel di Paris pun mendapat predikat yang serupa. Dengan skor 7,63, kebersihan hotel-hotel di ibukota Prancis ini dianggap masih kurang oleh para pelancong. Survei yang dilakukan laman Hotel.info melibatkan 6 juta pelancong pengguna internet.