Seperti manusia, kucing juga membutuhkan rumah. Bukan sekedar kandang yang bisa untuk loncat-loncatan. Rumah yang memberinya kasih sayang dan perhatian. Anda ingin kehangatan? Kucingpun demikian, mereka juga akan menyayangi pemilik yang merawatnya dengan sepenuh hati. Bukan membuangnya ketika sudah tak terawat lagi. Yang perlu Anda ingat jika memutuskan untuk memiliki hewan peliharaan, berarti Anda bertanggung jawab pula pada kehidupan hewan tersebut seutuhnya, termasuk bertanggung jawab untuk mencintainya. Dilansir dari en.rocketnews24.com, Wendy Mckee, seorang fotografer asal Texas merasa sangat prihatin dengan keadaan kucing yang dilempar ke rumahnya. Kebanyakan dari mereka sudah tidak diinginkan lagi oleh pemiliknya. Mereka awalnya membeli kucing, namun karena sibuk atau bosan, akhirnya kucing-kucing tersebut ditelantarkan. Di rumah Wendy sendiri saat ini terdapat sekitar 15 ekor kucing yang dirawatnya dengan sepenuh hati. Berangkat dari sini, Wendy memiliki gagasan untuk membantu kucing-kucingnya ini dicintai, bisa dipandang bukan sekedar hewan yang butuh diberikan makan, namun juga dirawat dengan sepenuh hati. Akhirnya Wendy membuat cosplay untuk beberapa teman kecilnya. Mungkin ketika Anda mengunjungi toko hewan, mudah sekali untuk jatuh cinta pada hewan yang terlihat lucu. Ini yang dimanfaatkan oleh Wendy, dengan cosplay yang dibuatnya, kucing-kucing yang dirawatnya nampak lebih lucu dan dijamin akan membuat siapapun yang melihatnya jatuh cinta. Selain membuat cosplay, Wendy juga menyarankan, jika Anda ingin memelihara kucing, berhentilah terlebih dahulu di rumah penangkaran kucing sebelum berjalan ke toko hewan. Apakah Anda masih bisa menolak untuk menerima kucing yang sangat cute di galeri foto berikut ini?
Khaleesi (Game of Thrones)