Berita Jepang | Japanesestation.com

Hanya berjarak sekitar 40 KM dekat Kyoto, Biwako Valley berubah menjadi merupakan destinasi yang indah dan wajib untuk dikunjungi di segala musim. Tempat ini menarik perhatian pengunjung dengan pemandangannya yang menakjubkan dan aktivitas musim dinginnya yang mendebarkan. Berada di ketinggian di atas Danau Biwa, danau air tawar terbesar di Jepang, resor pegunungan ini menawarkan perpaduan unik antara keindahan alam dan petualangan.

Mulai dari bermain ski dan seluncur salju di musim dingin, hingga menikmati pemandangan panoramik Danau Biwa dari atas, Biwako Valley merupakan destinasi wsiata di dekat Kyoto yang memiliki keindahan di segala musimnya.

Surga Aktivitas Luar Ruangan

Aktivitas snowboarding di Biwako Valley Ski Resort
Aktivitas snowboarding di Biwako Valley Ski Resort (Biwako Valley Official Site)

Biwako Valley yang bertempat di Prefektur Shiga adalah surga aktivitas luar ruangan, terutama saat musim dingin tiba. Terkenal dengan lereng ski-nya, yang biasanya dibuka dari akhir Desember hingga Maret, Biwako Valley menarik para pemain ski dan snowboarder dari semua tingkat keahlian untuk menantang diri mereka dengan bermain ski mogul, slalom, atau ski half-pip.  Sementara buat kmau yang pemula, dapat mendaftar untuk mengikuti kursus ski atau snowboarding.

Seru-seruan dengan menaiki flying fox di Biwako Valley
Seru-seruan dengan menaiki flying fox di Biwako Valley (JNTO)

Biwako Valley juga menjadi salah satu destinasi yang wajib untuk dikunjungi di musim-musim lainnya. Pengunjung bisa mengunjungi Biwako Valley dari akhir April hingga awal November untuk menikmati beragam aktivitas seru, seperti bermain flying fox di atas Danau Biwa atau menguji kemampuan di Sky Walker, sebuah lintasan halang rintang di angkasa.

Bagi mereka yang mencari kesenangan yang lebih santai, ada kereta luncur musim panas, taman bermain anak-anak, permainan memecahkan teka-teki interaktif, dan wahana kursi gantung yang indah. Daerah ini juga menawarkan keindahan musiman yang menakjubkan, dengan bunga sakura di bulan April, bunga-bunga musim semi dan musim panas yang semarak seperti bunga bakung, dan dedaunan musim gugur yang menakjubkan.

Meskipun Biwako Valley beroperasi sepanjang tahun, tempat ini biasanya ditutup sejenak di antara musim dan sekitar satu setengah bulan selama masa transisi dari musim sepi ke puncak musim dingin. Pastikan untuk memeriksa kalender resmi mereka untuk mengetahui informasi terbarunya sebelum berkunjung.

Menikmati Pemandangan Panoramik dari Biwako Terrace

Nikmati keindahan panoramik di Biwako Terrace
Nikmati keindahan panoramik di Biwako Terrace (JNTO)

Di luar musim dingin, Biwako Terrace merupakan destinasi yang wajib dikunjungi, menawarkan pemandangan tak tertandingi dari beberapa pemandangan paling menakjubkan di Jepang, yang menarik banyak pengunjung. Dibuka pada bulan Juli 2016, Biwako Terrace mengundang para tamu untuk bersantai dengan gaya dengan meja dan sofa yang elegan sambil menikmati pemandangan danau terbesar di Jepang.

Demikian pula dengan Café 360, yang peryama kali dibuka pada Agustus 2017, menawarkan perspektif 360 derajat yang menakjubkan dari lanskap sekitar dari ketinggian 1.174 meter. Kedua kafe ini memiliki menu-menu lezat, termasuk sandwich, gelato yang dibuat dari bahan-bahan lokal, dan pilihan minuman yang dipilih secara khusus.

Cara Mengunjungi Biwako Valley dari Kyoto

Kamu dapat mencapai Biwako Valley dari Kyoto dengan sangat mudah. Mulailah dengan naik kereta JR Kosei Line dari Stasiun Kyoto ke Stasiun Shiga, dengan waktu tempuh sekitar 20 menit. Dari Stasiun Shiga, naiklah bus menuju Biwako Valley Ropeway, yang memakan waktu sekitar 10 menit. Setelah sampai di stasiun kereta gantung, nikmati perjalanan yang indah menuju resor, di mana pemandangan Danau Biwa yang menakjubkan telah menanti. Pastikan untuk memeriksa jadwal kereta dan bus terlebih dahulu, karena layanannya dapat bervariasi tergantung musim.

Itulah dia informasi tentang Biwako Valley, destinasi wisata di dekat Kyoto yang indah di segala musim. Tertarik untuk menikmati surga musim dingin atau pemandangan panoramik dari Danau Biwa disana? Nantikan terus artikel-artikel dari kami tentang destinasi liburan ke Jepang lainnya, hanya di Japanese Station.

Sumber: JNTO, Rakuten Travel, Shiga Tourism Official Website