Ramen adalah mie buatan tangan atau mesin yang dikombinasikan dengan kuah kaldu di Jepang. Hidangan populer ini sudah terkenal di seluruh dunia hingga berbagai macam variasinya pun bermunculan. Kali ini akan dibahas mengenai resep ramen Jepang dengan steak miso manis yang pastinya akan membuat lidah kalian bergoyang dengan kelezatan daging sapinya. Penasaran? Yuk lihat dan coba resep ramen Jepang tersebut di bawah ini:
Bahan-Bahan
100g pasta miso 1/3 gelas mirin (80ml) 80g gula merah (1/3 dari wadah) 500g paha belakang sapi, diris halus 270g mie ramen 1 sendok makan minyak bunga matahari 350g jamur Asia campuran 250g kacang polong (dibersihkan, dipotong-potong sesuai bentuk yang diinginkan) 2 daun bawang, dipotong tipis
Cara Pembuatan:Aduk miso, mirin dan gula di dalam sebuah mangkuk. Kemudian rendam daging dalam campuran tersebut selama 15 menit.
Masak mie menurut instruksi penyajian, kemudian keringkan. Pisahkan dalam wadah tersendiri.Panaskan minyak dalam panci teflon dengan panas sedang-tinggi. Tambahkan jamur dan masak, aduk selama 3-4 menit sampai lunak. Angkat dari panci dan pisahkan. Kemudian masukkan daging dalam panci yang sama dan masak selama 5-6 menit sampai terlihat kecokelatan dan bumbunya sudah meresap. Kembalikan jamur ke panci dengan mie dan kacang polong, masak hingga matang semuanya. Terakhir sajikan di mangkuk dengan taburan daun bawang.