Berita Jepang | Japanesestation.com

Amabie, yokai anti corona berwujud ikan humanoid (iblis atau roh dari cerita rakyat Jepang tradisional), telah menemukan dirinya dipuja sebagai pelindung di tengah pandemi Covid-19, sehingga dapat dimengerti jikalau semua barang dagangan berbau Amabie yang keluar baru-baru ini langsung booming di pasaran. Yokai bersisik ini dikatakan telah muncul di lepas pantai Kumamoto selama periode Edo, hal ini disampaikan oleh orang-orang yang mengaku menyaksikannya. "Jika epidemi menyebar, gambarkan saya dan perlihatkan kepada semua orang" seperti itulah petuah dari Amabie. Dengan harapan memerangi virus corona, banyak seniman telah menggambar ilustrasi Amabie yang mengesankan, dan yokai anti corona ini sekarang memiliki berbagai produk aneka rupa, termasuk di antaranya adalah puding yokai anti-corona.

Puding Amabie (grapee.jp)
Puding Amabie (grapee.jp)

Jadi sekarang kalian dapat menambahkan puding kaya dan "sehat" ke daftar suguhan Amabie yang diciptakan oleh perusahaan pembuat manisan Jepang Nakauraya. Puding yokai anti corona ini memiliki dua lapisan yang mengandung yuzu jelly dan dikemas dengan Vitamin C (dengan memanfaatkan gagasan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh kalian). Kekuatan sejati Amabie di puding yokai anti corona ini masih harus dilihat, tetapi kalian setidaknya bisa menikmati keberadaannya yang mengerikan dalam bentuk puding jeruk. Dijamin setidaknya kalian akan tersenyum setelah menikmatinya!

Puding Yokai Anti Corona (grapee.jp)
Puding Yokai Anti Corona (grapee.jp)

Bagaimana, bukankah puding yokai anti corona ini begitu menggiurkan dan sejuk dilihat, dibandingkan Amabie versi horor karya Junji Ito? Puding yuzu dan Vitamin C Amabie tersedia untuk waktu yang terbatas dari toko online Nakauraya.