Berita Jepang | Japanesestation.com
Nikmatnya Sushi di Restoran Kyubey, Tokyo
Restoran Kyubey di Tokyo (kyubey.jp)

Sushi, semua orang mengenalnya sebagai kuliner khas Negeri Sakura. Jika Anda ingin menikmati sebuah sushi yang otentik di Tokyo, maka Anda perlu mampir ke Restoran Kyubey. Rasakanlah rasa sushi langsung di negara asalnya. Sebuah restoran sushi di Tokyo tengah populer, Kyubey namanya. Salah satu rekomendasi tempat terbaik untuk menikmati sushi. Dilansir oleh detikTravel dari situs restoran Kyubey, cobalah nikmatnya sushi di Kyubey. Restoran Kyubey yang terletak di Ginza, Tokyo, tengah menjadi buah bibir akan kenikmatan sushi-nya. Restoran yang dimiliki oleh Yousuke Imada ini telah memukau banyak orang di konferensi yang diselenggarakan oleh Culinary Institute of America. Keunggulan Kyubey di antara restoran sushi lainnya terletak pada penggunaan ikan segar Jepang sebagai topping-nya. Unsur elegan, servis, dan tradisi juga dijunjung tinggi oleh Restoran Kyubey. Semua sushi disajikan dari tangan koki yang terampil. Restoran sushi yang buka sejak tahun 1935 ini juga telah memiliki penggemar setianya. Antrean panjang selalu terlihat di depan restoran setiap harinya. Ada aturan tertentu untuk reservasi, sebaiknya datang sebelum restoran buka pada pukul 11:30. Bagi Anda yang tidak bisa bahasa Jepang, tidak perlu khawatir. Mayoritas koki di Kyubei mengerti dan dapat berbicara bahasa Inggris dengan cukup baik. Dari yang tidak banyak bicara sampai yang ramah. Ketika Anda mulai duduk, Anda akan langsung dilayani oleh koki di hadapan Anda. Terdapat berbagai menu hingga set dengan harga berbeda yang dapat Anda pilih. Omakase set menjadi favorit, karena merupakan rekomendasi sang koki sendiri. Makan sushi sendiri punya urutan layaknya urutan makanan Eropa. Awalnya Anda akan disuguhkan sup terlebih dahulu, disusul dengan berbagai sushi dengan topping ikan segar hingga udang di atasnya. Serta sushi roll setelahnya. Masing-masing disajikan satu per-satu di atas piring. Puas menyantap sushi, koki akan menyajikan potongan lobak sebagai pencuci mulut. Ditutup dengan dengan Tamago yang memiliki tekstur seperti kue dan puding. Hidangan yang disajikan di Kyubey ini merupakan tempat yang tepat bagi Anda yang ingin mencari cita rasa sushi sejati. Harga yang tidak murah serta antrean panjang seakan terbayar dengan kenikmatan sushi yang dihidangkan. Harga sushi bervariasi dari 1.500-30.000 Yen, atau sekitar Rp 174 ribu-Rp 3,5 juta untuk sekali makan. Bagaimana, berani mengambil keputusan untuk menikmati pengalaman cita rasa sushi sejati di Kyubey?