Berita Jepang | Japanesestation.com

Gudetama Eggs Benedict

Gudetama tampaknya sedang ngetren sebagai pemeriah sarapan yang bukan hanya enak, tetapi juga kawaii. Para penggemar dim sum dan bakpau sebelumnya sudah disuguhkan dengan bakpau Gudetama yang 'bisa pup dan muntah', maka kali ini ada resep Gudetama Eggs Benedict yang bisa kalian buat sendiri di rumah melalui video tutorial memasak dari Tomokku berikut ini!

Bahan-bahan:

Gudetama Eggs Benedict 1

Eggs Benedict: English muffin (semacam roti untuk burger) Telur Cuka Garam Bayam Daging Asap Nori (rumput laut) (jangan lupa!)

Saus Hollandaise: (untuk sekitar 8 porsi) 80 gr mentega 2 kuning telur 2 sdm air perasan lemon Garam (sesuai selera)

Cara membuat:

1. Lelehkan mentega dalam sebuah wadah di atas air mendidih

Gudetama Eggs Benedict 3 2. Masukkan kuning telur dalam mangkuk, tambahkan air perasan lemon dan garam sesuai selera. Kocok di atas air rebusan yang tidak terlalu panas. Angkat setelah sudah cukup mengental.

Gudetama Eggs Benedict 4 3. Perlahan-lahan, tambahkan mentega cair sambil diaduk dengan kuning telurnya. Hollandaise Sauce selesai.

Gudetama Eggs Benedict 5 4. Ini adalah bahan-bahan untuk Eggs Benedict-nya. English muffin (atau roti burger) yang dipakai adalah bagian bawahnya saja.

Gudetama Eggs Benedict 6 5. Untuk membuat poached eggs-nya, pertama-tama, tambahkan sedikit garam dan cuka ke dalam air mendidih. Aduk hingga tercipta arus air yang berputar, lalu pecahkan telur di tengah pusaran airnya. Dorong dan kumpulkan putih telurnya ke tengah sampai kuning telur mulai memadat. Masak sekitar 2,5 menit, sambil sesekali dibalik (kalau kalian suka kuning telur yang lebih matang, masak selama 3 menit). Lalu, pindahkan poached eggs ke dalam mangkuk.

Gudetama Eggs Benedict 7 6. Kalian juga bisa membuat poached eggs menggunakan microwave. Caranya, pecahkan telur dalam mangkuk tebal tahan panas, lalu perlahan-lahan, tuangkan air ke dalam mangkuk sampai tingginya sedikit di atas telurnya. Masukkan ke dalam microwave 600 watt selama 01:20 (microwave yang berbeda mungkin saja membutuhkan setting-an waktu yang berbeda pula). Poached eggs-nya sudah selesai.

Gudetama Eggs Benedict 8 7. Sekarang waktunya memsak English muffin dan daging asapnya. Masukkan muffin ke dalam oven, dan goreng daging asap di atas penggorengan.

Gudetama Eggs Benedict 9 8. Masukkan bayam yang sebelumnya sudah direbus ke dalam penggorengan bekas daging asap, hingga bercampur dengan minyak dan sisa-sisa gorengan daging asap yang gurih. Tambahkan garam dan merica sesuai selera, dan angkat setelah matang.

Gudetama Eggs Benedict 10 9. Sekarang, mari menggunting bagian mata dan mulut Gudetama dari nori.

Gudetama Eggs Benedict 11 10. Gunakan gunting atau cutter untuk menggunting bagian-bagiannya.

Gudetama Eggs Benedict 12 11. Lalu mari menata Eggs Benedict-nya. Letakkan muffin di atas piring, lalu taruh bayam, daging asap, dan telur di atasnya. Pastikan untuk meniriskan telurnya lebih dulu agar tidak basah oleh air rebusannya. Tuangkan Hollandaise Sauce.

Gudetama Eggs Benedict 13 12. Tempelkan mata dan mulut Gudetama, dan kreasikan berbagai macam ekspresi kawaii-nya.

Gudetama Eggs Benedict 14 13. Gudetama Eggs Benedict siap disantap~! (setelah difoto lebih dulu pastinya, ya). Kalian juga bisa mengganti daging asap (bacon) dengan salmon atau ham. Selamat mencoba!

Gudetama Eggs Benedict 15