Seorang Netizen dari Jepang sebelumnya tidak terlalu peduli ketika ia menemukan seeekor salamander raksasa Jepang yang langka dan mengerikan berkeliaran di sepanjang jalan di Kyoto, yang mungkin sedang dalam perjalanannya ke sebuah taman bermain anak-anak di suatu sekolah dasar. Foto asli dari video di bawah ini tampaknya menunjukkan Netizen tersebut dalam perjalanan ke sekolah ketika ia berpapasan dengan hewan ini, sehingga ia memberitahu polisi dan melanjutkan perjalanannya.
Polisi yang datang, bukannya menghubungi pembasmi hewan dengan segera, malah mengepung hewan akuatik ini dan berhasil menangkapnya untuk dikembalikan ke dalam perairan di daerah yang kurang penduduknya.
Meskipun tentu saja ganas dalam penampilannya, kalian tidak perlu takut jika kalian pernah bertemu dengan salah satu makhluk ini; makanan salamander besar yang menakutkan ini terutama adalah serangga, katak, ikan, ketakutan dan mimpi buruk anak-anak kecil, tetapi belum diketahui jika benar-benar mengkonsumsi daging manusia. Namun, rahangnya yang besar dapat memberikan gigitan yang kuat. Menariknya, walaupun makhluk mengerikan, yang jarang terlihat ini, merupakan penghuni berbagai aliran air dingin yang berada secara zigzag di seluruh daratan Jepang, hewan ini adalah kandidat yang sempurna untuk inspirasi di balik mitos Yokai dan Kappa, yang sesekali dikabarkan memangsa daging anak-anak manja yang tidak bertanggung jawab.