JKT48 sebagai sister group dari AKB48, Idol group paling popular di Jepang, dengan konsep “idola yang dapat kamu temui” meluncurkan CD single pertama berjudul “RIVER”, tiga bulan setelah album perdana “Heavy Rotation” dirilis pada Februari tahun ini.
Lagu “RIVER” bercerita tentang “tantangan dalam kehidupan” yang kita hadapi. Lagu ini mengandung pesan yang kuat untuk kita semua untuk melewati berbagai halangan demi meraih sesuatu yang kita targetkan. Diharapkan lagu ini dapat memberikan image yang baru dan segar dari JKT48.
CD “RIVER” ini dirilis dalam dua versi, yaitu Theater ver Dan Regular ver.
Theater ver, terdiri atas CD dan special trumph card dan tiket individual handshake event yang akan diselenggarakan di Theater JKT48. Event penjualan CD di theater akan dimulai pada 11 mei 2013 dan Individual Handshake event akan dilaksanakan pada 1 Juni 2013 di Theater JKT48. Sedangkan Regular ver terdiri atas CD yang berisi 4 lagu dan bonus DVD yang memuat video clip RIVER, Behind the scenes RIVER, dan behind the scenes dari lagu yang dibawakan oleh Trainee, Mirai no Kajitsu.
Pada Regular ver memiliki bonus berupa Special photo dan Digital Card untuk mobile content yang disebut JKT48 Card battle games.
Penjualan Regular ver akan dimulai pada pertengahan Mei di JKT48 Theater, JKT48 Official Website, Rakuten, nadatop.com, dan tidak lama kemudian akan ada di toko-toko musik.
JKT48 kembali merencanakan event penjualan CD secara langsung yang disebut “keliling-keliling” diluar Jakarta (sama seperti album Heavy Rotation), tetapi kali ini bukan hanya meet and greet saja, tetapi juga memberikan kesempatan handshake bagi para fans diluar Jakarta yang ingin mendapatkan pengalaman tersebut.
Kinal akan menjadi kapten event “keliling-keliling” yang dimulai pada 19 mei 2013 di Palembang dan kota-kota lainnya yang akan diumumkan di JKT48 official website.