Berita Jepang | Japanesestation.com

Boneka Hime-Daruma, suvenir yang populer dari Jepang

Boneka Daruma adalah jimat tahun baru yang populer di Jepang yang pertama kali muncul 200 tahun yang lalu di Takasaki, Gunma. Jimat keberuntungan ini merupakan representasi bergaya Bodhidharma, pendiri legendaris dari Zen Buddhisme. Selain boneka Daruma, ada juga boneka Hime-Daruma yang hampir mirip. Namun, boneka yang merupakan suvenir paling populer yang berasal dari Matsuyama ini popularitasnya hanya terbatas pada daerah tempat asalnya saja.

Seperti dilansir dari muza-chan.net, Hime-Daruma mewakili Ratu Permaisuri Jingu, permaisuri Kaisar Chuai yang legendaris yang pernah memimpin Jepang antara tahun 201 dan 269. Menurut legenda, sang Ratu mengunjungi Dogo Onsen, dan karena sedang hamil, ia menyumbangkan satu boneka tersebut, lalu berdoa untuk memudahkan kelahiran dan melahirkan anak yang sehat. Ada juga beberapa versi Hime-Daruma lainnya selain boneka aslinya, yang merupakan salah satu hadiah pernikahan tradisional di Shikoku, yang mewakili sang Kaisar dan Permaisuri.

Kalau kalian berkunjung ke Jepang jangan lupa cari suvenir yang satu ini ya!