Berita Jepang | Japanesestation.com

Seniman asal Singapura menggambarkan video game klasik tahun 80-an menjadi bergaya Ukiyo-e (1)Selama empat tahun, antara tahun 2009 dan 2013, seorang ilustrator asal Singapura bernama William Chua menghabiskan waktunya untuk mengerjakan sebuah proyek seni pribadi yang disebut "80s Warrior’s Record, The Completed Collection" yang menggambarkan ulang berbagai video game klasik tahun 80-an menjadi bergaya seni seperti Ukiyo-e. Proyeknya ini baru-baru ini mulai dikenal di dunia maya, padahal telah rampung sejak beberapa tahun yang lalu.

Seperti dilansir dari siliconera.com, menebak dari judul video game apa gambar Ukiyo-e itu dibuat adalah bagian yang menyenangkan dari melihat gambar-gambar ini. Coba kalian tebak, gambar di atas dibuat berdasarkan judul video game mana nih? Kalau kalian menebaknya Mega Man, maka tebakan kalian benar! Nah, sekarang coba kalian tebak, gambar-gambar di bawah ini dibuat berdasarkan judul video game yang mana? Kalau kalian ingin mengetahui jawabannya, kunjungi halaman dari proyek tersebut di sini!

Seniman asal Singapura menggambarkan video game klasik tahun 80-an menjadi bergaya Ukiyo-e (2) Seniman asal Singapura menggambarkan video game klasik tahun 80-an menjadi bergaya Ukiyo-e (3) Seniman asal Singapura menggambarkan video game klasik tahun 80-an menjadi bergaya Ukiyo-e (4) Seniman asal Singapura menggambarkan video game klasik tahun 80-an menjadi bergaya Ukiyo-e (5) Seniman asal Singapura menggambarkan video game klasik tahun 80-an menjadi bergaya Ukiyo-e (6)