Berita Jepang | Japanesestation.com

Kepanikan ringan terjadi sekitar pukul 01.20 siang pada 23 Maret lalu di Taman Hiburan Arakawa di daerah Arakawa, Tokyo. Saat Family Coaster - yang diklaim di situs web taman ini sebagai “wahana roller coaster paling lambat di Jepang” - tiba-tiba berhenti dan menyebabkan tujuh orang dewasa serta dua belas anak-anak tertahan sekitar lima meter di atas tanah.

Dilaporkan bahwa roda pada kereta pertama telah terlepas dari rel, sehingga menyebabkan seluruh kereta terhenti. Dilansir dari Asahi Shimbun(23/3), seorang wanita berusia 30-an dan putranya yang sedang menaiki wahana tersebut pada saat kejadian menjelaskan, "Kereta itu bergerak sangat lambat, saya tidak menyadari itu telah berhenti."

Namun, hal yang "menakutkan" sebenarnya terjadi ketika staf taman mulai mencoba mendorong kereta dan memukulnya dengan palu, selain itu mereka juga tidak menjelaskan apa yang terjadi pada penumpang. Karena panik, pelanggan mulai memanggil nomor polisi darurat 110 dan kemudian regu penyelamat akhirnya tiba di tempat kejadian. Setelah sekitar 50 menit, semua orang dievakuasi dengan aman dari Family Coaster dan tidak ada korban yang terluka.

Para penumpang mengatakan bahwa mereka ingin agar pihak taman hiburan untuk menyelidiki kecelakaan tersebut secara menyeluruh dan menemukan penyebab pasti kerusakan pada wahana tersebut sehingga masalah ini tidak akan terjadi lagi.

Sesuai dengan julukannya sebagai coaster terlambat di Jepang, wahana ini berhenti total pada saat kejadian dan para penumpang tidak menyadarinya.

(featured image : Youtube)