Berita Jepang | Japanesestation.com

Kota Tsukuba terkenal sebagai pusat sains dan penelitian di Jepang, disamping itu kota tersebut juga banyak mengadakan acara-acara dan festival setiap tahunnya, salah satunya Matsuri Tsukuba, dengan hiburan tradisional dan modern yang beragam. Matsuri Tsukuba tahun 2019 ini diadakan pada tanggal 24-25 Agustus.

Acara utama festival ini adalah parade nebuta "melayang" yang diadakan di jalan sekitar stasiun Tsukuba. Nebuta, lentera besar yang menggambarkan karakter dalam drama Kabuki baik pahlawan dan penjahat, berasal dari Prefektur Aomori sebagai variasi dari lentera leluhur Obon. Seperti lampion Aomori, pelampung Tsukuba ini ditarik oleh beberapa orang dengan diiringi musik dari suara drum dan alat musik tradisional lainnya.

Dalam matsuri ini juga ada konser live music, dan tontonan seperti pertunjukkan superhero yang berlangsung sepanjang harinya. Di seluruh bagian tengah kota juga akan ada banyak penampilan dari street performer, dan pedagang makanan jalanan.

matsuri tsukuba

Tsukuba mungkin menjadi satu-satunya tempat dimana kalian dapat melihat penari yang bermain-main dengan api sambil memakai kimono di ruangan terbuka, yang dapat kita nikmati sambil menyantap takoyaki dan soda ramune. Ada banyak hal yang bisa kalian nikmati disana, termasuk menunggangi kuda poni untuk anak-anak, dan mencoba skuter Segway untuk orang dewasa.

Untuk kalian yang ingin melihat langsung matsuri Tsukuba ini, bisa datang ke stasiun Tsukuba pada tanggal 24-25 Agustus 2019.

  • Lokasi : Tsukuba Station
  • Tanggal/Jam : 24 - 25 Agustus 2019, 12:00 - 21:00
 

Sumber & images : Japantravel 

Featured image: echomd.indent