Berita Jepang | Japanesestation.com

Jika di masa lalu, ketenaran adalah hal yang sulit didapat oleh orang biasa, di zaman sekarang, internet dan media social bisa membuat bahkan orang biasa menjadi  setenar selebritis. Beberapa di antara mereka yang menjadi terkenal dengan menggunakan media sosial Instagram, umum disebut selebgram di Indonesia.

Di zaman sekarang, banyak anak muda yang berambisi menjadi selebgram. Meski demikian, ternyata ambisi menjadi selegram bukan hanya monopoli manusia saja. Hal ini ditunjukkan oleh satu bento atau bekal makan siang di Jepang yang memiliki impian sangat besar. Banyak orang yang membuat bento, atau bekal makan siang dan mem-post fotonya ke Instagram, namun, ambisi bento yang satu ini berada di tingkatan yang sangat berbeda.

https://twitter.com/nanami_hanon/status/923454441205854208?ref_src=twsrc%5Etfw&ref_url=https%3A%2F%2Fen.rocketnews24.com%2F2017%2F11%2F01%2Fthis-bento-had-big-dreams-of-becoming-insta-famous-became-twitter-famous-instead%2F

Akun twitter karakter gijin-ka maskot Pelabuhan  Shimizu di Shizuoka, @nanami_hanon belum lama ini mem-post sebuah foto yang unik. Foto tersebut adalah foto sebuah bento siap makan yang dijual di sebuah toko khusus bento di Shizuoka. Uniknya, bento tersebut diberi label yang bertuliskan: インスタ映えを狙ったお弁当 (Insuta-hae o neratta obento) yang berarti “Bento yang mengincar gemerlap Instagram” . Sayangnya, menurut salah satu komentar @nanami_hanon atas tweet-nya sendiri tersebut, bento tersebut terlihat tidak berbeda dengan bento siap saji kebanyakan.

Meskipun ambisi menjadi selebgram-nya tidak tercapai, berkat cuitan @nanami_hanon tersebut, bento berambisi besar tersebut setidaknya berhasil menjadi terkenal di Twitter. Cuitan mengenainya tersebut mendapat lebih dari 17 ribu retweet dan lebih dari 22 ribu likes, dan mendapat berbagai komentar yang mendukungnya, dan komentar-komentar lain seperti, “Bento ini sangat jujur”, “Sayangnya ia hanya bisa terkenal di Twitter”, “Aku tidak pernah menemukan hal yang lebih cocok di-tweet dibanding ini lolol”, dan sebagainya.

(Featured image: twitter.com/nanami_hanon)