Berita Jepang | Japanesestation.com

Pria Jepang sangat menyukai dan memiliki ketertarikan yang tinggi pada wanita yang memiliki aroma tubuh yang harum. Bagi pria, aroma seseorang dapat dianggap sebacagai ciri khas dan kepribadian orang tersebut.

Sebaliknya, wanita juga akan mudah menarik perhatian pria yang dia sukai dengan aroma tubuhnya. Tapi kenapa pria sangat tertarik pada keharuman tersebut? Ayo kita bahas dari segi psikologisnya!

1. Impresi dari sebuah aroma adalah hal yang sangat kuat

Menurut sains, aroma adalah salah satu elemen paling kuat yang bertahan di dalam memori manusia. Terutama mengenai aroma yang tercium dari seorang wanita, hanya lewat di depannya saja akan meninggalkan kesan yang kuat bagi yang menciumnya. Tentu saja semakin harum baunya maka akan semakin bagus juga impresinya.

Oleh karena itu aroma seseorang akan mudah dikenali dan sulit untuk dilupakan. Tentu saja pria yang mencium aroma tersebut akan selalu mengingat kalian apabila mencium wangi yang selalu membekas di benaknya.

2. Aroma seperti apa yang disukai pria?

Meski banyak variasi aroma yang disukai para pria, berikut adalah tiga aroma yang paling disukai oleh para pria :

  • Citrus : Wangi buah-buahan dengan aroma citrus bisa memberi kesan yang sangat menyegarkan dan sporty sehingga menjadi aroma yang efektif bagi pria yang lebih memilih wanita aktif.
  • Floral : Wangi bunga dianggap sebagai wangi standar dari para wanita. Wangi bunga adalah wangi yang melambangkan keseksian dan kefeminiman seorang wanita. Sangat cocok bagi kalian yang ingin menonjolkan dua poin tersebut di depan para pria yang disukai.
  • Oriental : Aroma sedikit memberi kesan eksotis seperti aroma kayu akan memberikan kesan yang seksi dalam ingatan para pria.
3. Poin memiliki aroma yang harum

Aroma tubuh adalah bukan hanya sekedar menambahkan parfum tapi juga berlaku pada bau badan dan bau mulut. Contohnya meskipun kalian menggunakan parfum di sekujur tubuh kalian, tapi apabila kalian memakan bawang putih dan berbicara, pria akan terfokus pada aroma bau bawang tersebut.

Seseorang yang melakukan diet dan memiliki penyakit maag pun biasanya memiliki bau mulut yang kurang sedap. Sehingga perlu berhati-hati pada saat akan berbicara.

Kalian juga perlu berhati-hati agar tidak menggunakan parfum secara berlebihan dimana akan membuat kesan yang buruk terhadap orang yang menciumnya.

So guys! Yuk kita keep clean and have a nice scent! Pasti bukan hanya pria Jepang saja yang akan tertarik, tapi seluruh pria di dunia pun menyukainya.

(featured image : Woman Mynavi)