Berita Jepang | Japanesestation.com

Bukan hal aneh ketika ada orang Jepang yang menciptakan hal-hal unik dan nyeleneh, tapi, pernahkah Kamu melihat iklan-iklan televisi di negara ini? Begitu kreatifnya, kalian mungkin akan terkejut saat pertama kali melihat beberapa iklan saat mempromosikan produk tertentu, begitupula dengan kampanye pemasaran mereka yang dikenal karena kerap mewujudkan impian yang paling konyol sekalipun. Bahkan, baru-baru ini ada sebuah acara di mana orang-orang, terutama wanita bisa mengukur payudara mereka bersama dengan aktor tampan, Takayuki Yamada.

Acara tersebut dijadwalkan berlangsung di pusat perbelanjaan paling terkenal di Jepang, 109 yang terletak di Shibuya, Tokyo pada akhir pekan ini, bersama salah satu aktor pemeran film Crows Zero, Takayuki Yamada yang bertanggung jawab untuk mengukur payudara wanita sebagai bagian dari ajang promosi untuk produk Funwari Room Bra.

Sejak acaranya diumumkan, beberapa warganet sempat mempertanyakan apakah hal ini bisa menjadi langkah buruk bagi aktor yang pernah memenangkan penghargaan bergengsi. Meskipun awalnya banyak yang tidak percaya bahwa bintang berusia 34 tahun tersebut akan benar-benar melakukan sebuah tindakan yang berpotensi munculnya kontroversi, namun acara itu justru mendapat reaksi positif dari mayoritas warganet.

Dalam iklanya, Takyuki Yamada disebut akan mengukur payudara peserta mulai dari pukul 10:30 hingga 5:00 sore, dan pria juga dipersilakan untuk ikut serta, selama mereka ditemani setidaknya oleh satu wanita. Detail lebih lanjut mengungkap bahwa Yamada akan mengukur area underbust atau lingkar dada bawah payudara, yang biasanya digunakan untuk menentukan ukuran bra. Perusahaan tersebut juga telah mengeluarkan peringatan kepada para pelanggan, jika payudara mereka dapat tersentuh secara tidak sengaja selama proses pengukuran.

Bagi peserta yang malu maupun tidak ingin diukur payudaranya, maka Yamada akan memilihkan warna bra terbaik untuk mereka. Setelah bertemu Yamada, pelanggan nantinya dapat membeli salah satu bra dengan ukuran dan warna yang sesuai, lengkap dengan tas jinjing yang menampilkan tanda tangan dari sang aktor pemeran utama film 50th First Kiss. Meski kampanye ini telah memicu beberapa perdebatan di Jepang, Funwari Room Bras mengungkap tujuan baik dari acara tersebut, di mana hasil dari penjualan pada hari itu akan diberikan kepada Pink Ribbon Foundation, yang memberikan dukungan keuangan kepada badan amal kanker payudara.

Walaupun survei sebelumnya menunjukan bahwa kurang dari separuh wanita Jepang memakai bra di rumah, tapi kampanye yang unik seperti ini pasti dapat menarik banyak pelanggan. Mereka yang tertarik untuk mengikuti acara tersebut bisa langsung menuju ke pusat perbelanjaan 109, mulai dari jam 10:30 pagi pada tanggal 19 Mei mendatang.