Berita Jepang | Japanesestation.com

Seperti yang pernah diberitakan sebelumnya, Nintendo Switch adalah konsol game portable terbaru yang dikeluarkan oleh Nintendo dan secara resmi telah dirilis ke pasaran di seluruh dunia pada 3 Maret 2017 yang lalu. Konsol terbaru milik Nintendo ini menyita perhatian para gamer di seluruh dunia, terutama gamer Jepang, karena menjadi satu-satunya konsol yang menggunakan konsep hybrid dari konsol game rumah dan game portable. Walaupun konsep hybrid dapat menciptakan potensi yang tidak terbatas, namun hal ini juga dapat menjadi pedang bermata dua.

Sebagai contohnya, Switch yang tidak dirancang eksklusif sebagai konsol portable, membuat konsol ini terlihat tidak terlalu praktis untuk digunakan sebagai konsol portable, mengingat desain badan kosol ini yang bisa dibilang lebih besar dan lebih berat dibandingkan dengan pendahulunya seperti Nintendo 3DS atau Playstasion Vita. Berbagai cara dilakukan para gamer untuk menanggulangi masalah dari desain Switch ini.

Salah satu cara yang menarik dibagikan oleh gamer Jepang melalui akun Twitter-nya, @NStyles, untuk menikmati salah satu potensi dari konsol ini. Cara yang dilakukan adalah dengan menggantungkan layar Switch pada tablet holder yang sudah diletakkan tepat di atas kepala gamer itu dan hanya menggenggam Joy-Con Controller saja, seperti pada foto di atas.

Dengan cara ini kalian dapat secara bebas mengatur posisi layar tanpa harus khawatir layar tersebut akan jatuh. Cara ini juga membuat kalian dapat bermain Switch dengan posisi terlentang tanpa harus menggenggam mesin utama konsol itu.

Menggunakan tablet holder untuk bermain Switch akan membuatmu menjadi sangat dame (tidak berguna),” dame di sini berarti bermalas-malasan sekaligus bersantai dengan sempurna. Ide dari gamer Jepang untuk bermain Nintendo Switch ini menarik ya, sudahkah kalian mencobanya?