Berita Jepang | Japanesestation.com

Setelah berjalan-jalan di Shibuya dan Shinjuku, hari ketiga kunjungan kru Japanese Station dan JS Navigator Edelyn ke Jepang dalam program Home Stay bekerjasama dengan Go! Go! Nihon semakin seru dengan mengunjungi Tokyo Disneyland di kawasan Urayasu, Prefektur Chiba, Jepang. Kami berangkat pagi sekali dari Mizonokuchi tempat kami menginap dalam program Home Stay Go! Go! Nihon, lalu berjalan kaki menuju stasiun kereta setempat dan naik beberapa kereta hingga tiba di stasiun yang tepat berada di depan Tokyo Disneyland.

Dari pintu gerbang masuknya saja sudah terlihat banyak orang yang datang berkunjung dan memadati area sekitarnya untuk berfoto-foto. Sebagian besar pengunjungnya adalah keluarga yang membawa anak-anak mereka, dan ada juga pasangan kekasih yang hendak menikmati akhir pekan dengan menyaksikan berbagai atraksi yang disuguhkan. Sebelum pintu masuk pun pemandangannya terlihat begitu menakjubkan dan terlihat kereta imut bertema Disney yang berlalu-lalang dan menarik perhatian.

Sebelum pintu masuk, para pengunjung yang membawa banyak barang bisa menitipkannya di tempat penyediaan lemari loker yang tentunya sangat aman. Juga terdapat pusat informasi penemuan dan kehilangan barang serta papan informasi taman rekreasi yang tentunya sangat membantu bagi para pengunjung. Tiket masuk Tokyo Disneyland sendiri dijual seharga 7.400 yen untuk orang dewasa, 6.400 yen untuk anak usia 12-17 tahun, dan 4.800 yen untuk anak usia 4-11 tahun.

Begitu memasuki Tokyo Disneyland kita akan melihat banyak pertokoan yang memajang dan menjual beraneka macam merchandise bertema Disney beserta para karakternya seperti Mickey Mouse, Donald Duck, dan lainnya. Selain itu juga terdapat berbagai wahana bertema beberapa film populer seperti Frozen, Pirates of Carribean, Star Wars, dan masih banyak lagi yang masing-masing dipadati oleh para pengunjung yang rela mengantri untuk memasukinya.

Tokyo Disneyland pun dihiasi berbagai dekorasi dan pernak-pernik menyambut Natal dengan menampilkan pohon natal berukuran besar yang berada tepat setelah pintu masuk sehingga para pengunjung yang datang bisa langsung berfoto-foto.

Berbagai atraksi juga turut memeriahkan Tokyo Disneyland, salah satunya yang kami temui adalah seorang pemain piano asal luar Jepang yang tampil cukup unik, dengan memainkan piano yang ditempatkan di atas suatu kendaraan roda tiga yang mirip seperti becak. Dengan permainan pianonya yang membawakan lagu-lagu klasik dan populer, sang pianis mampu membuat para pengunjung berkumpul mengerumuninya dan terpukau melihat aksi penampilannya hingga mengundang tepuk tangan.

Berlanjut menuju area di tengah Tokyo Disneyland, kami datang bertepatan dengan acara parade aneka kendaraan unik bertema aneka "kebahagiaan" yang dihiasi dengan tema karakter dan film animasi Disney. Di atas kendaraan tersebut terdapat para staf yang berkostum sesuai karakter dari film yang menjadi temanya. Saat kendaraan bergerak menyusuri jalan yang mengitari area parade, para staf tersebut melambaikan tangan sambil tersenyum, bahkan ada juga yang terlihat bermain ayun-ayunan di atas kendaraan yang sedang bergerak.

Usai parade kendaraan hias, kami bergerak menuju Istana Cinderella yang terletak di tengah-tengah dan menjadi pusat Tokyo Disneyland. Selain itu, masih banyak wahana dan tempat menakjubkan lainnya yang ada di sekeliling Istana Cinderella tersebut, misalnya Theatre Orleans, Plaza Pavilion Bandstand, Woodchuck Greeting Trail, Mickey's House, dan tentunya Tomorrowland Hall yang berisi pertunjukan musikal mengharukan dari kisah-kisah populer karya Walt Disney.

Di malam hari, Tokyo Disneyland berubah menjadi gemerlap dengan pertunjukan kembang api yang spektakuler dan parade malam berkilau yang fantastis diiringi musik khas Disney yang sudah tak asing lagi di telinga. Begitu juga dengan Istana Cinderella yang di malam hari berubah menjadi seperti buku cerita raksasa yang membuat kisah-kisah Disney hidup kembali dalam gambaran nan indah dan alunan musik yang inspiratif.

Buat kalian yang berkunjung ke Tokyo, apalagi bersama keluarga atau orang tercinta, jangan lupa mampir ke Tokyo Disneyland ya!