Berita Jepang | Japanesestation.com

Pemandian air panas atau onsen jadi salah satu daya tarik wisata di Jepang. Meski sudah memasuki zaman modern, budaya mandi di onsen masih dianut oleh mayoritas orang Jepang. Menurut Japan Guide, pemandian yang berasal dari air panas alami ini tersebar sebanyak 30.000 lokasi di seluruh Jepang. Letak geografis Jepang yang ada di zona gunung berapi Pasifik inilah yang menyebabkan banyaknya sumber air panas. Kamu ingin coba berendam di onsen? Yuk, ketahui 7 tipe onsen yang bisa kamu coba terlebih dahulu!

Mud Baths (Doruyu)

Berendam di kolam lumpur yang berasal dari sumber alami di Kirishima (Japan Guide).
Berendam di kolam lumpur yang berasal dari sumber alami di Kirishima (Japan Guide).

Jenis onsen yang satu ini cukup sulit ditemukan, tak banyak onsen yang menyediakan kolam berisi lumpur yang bisa dioleskan ke tubuh. Jika kamu ingin mencoba pemandian lumpur ini, kamu bisa pergi ke daerah Kirishima, Beppu, dan Goshogake.

Steam Baths (Mushiburo)

Steam baths mirip dengan sauna, namun uapnya tidak terlalu panas (Hyotan Onsen).
Steam baths mirip dengan sauna, namun uapnya tidak terlalu panas (Hyotan Onsen).

Mirip dengan sauna, kamu bisa mencoba jenis onsen yang satu ini dengan duduk di dalam gubuk kecil. Uap yang digunakan berasal dari sumber air panas. Meski mirip dengan sauna, uap yang dihasilkan dari sumber air panas ini tidak sepanas uap yang digunakan untuk sauna.

Sand Baths (Sunaburo)

Nikmati sensasi dikubur pasir hangat di Ibusuki (Japan Guide).
Nikmati sensasi dikubur pasir hangat di Ibusuki (Japan Guide).

Mungkin kamu akan merasa aneh dengan onsen yang satu ini. Bukannya berendam, malah dikubur ke dalam pasir. Menggunakan yukata, kamu akan dikubur selama 10 hingga 20 menit ke dalam pasir yang dipanaskan secara alami. Kamu bisa mencoba tipe pemandian yang satu ini di Ibusuki dan Beppu.

Waterfall Baths (Takiyu / Utaseyu)

Duduk dan biarkan air panas memijat bahumu (Japan Guide).
Duduk dan biarkan air panas memijat bahumu (Japan Guide).

Kalau kamu ingin merasakan sensasi dipijat dengan air panas, kamu harus berkunjung ke onsen dengan tipe waterfall baths di daerah Beppu. Kamu cukup duduk di bawah pancuran air panas yang jatuh tepat di bahu, lalu rasakan nyamannya dipijat dengan air panas dari onsen.

Foot Baths (Ashiyu)

Kolam kaki bisa ditemukan di banyak onsen dan dibuka gratis (Japan Guide).
Kolam kaki bisa ditemukan di banyak onsen dan dibuka gratis (Japan Guide).

Ingin mencoba onsen dengan gratis? Kamu bisa mencari onsen yang menyediakan kolam untuk merendam kaki. Kamu tinggal duduk di bangku yang disediakan, lalu celupkan kakimu ke kolam onsen yang dangkal. Umumnya banyak onsen menyediakan kolam ini.

Mixed-Gender Baths (Konyoku)

Kolam campuran untuk kamu yang senang beramai-ramai (Private Tours Japan).
Kolam campuran untuk kamu yang senang beramai-ramai (Private Tours Japan).

Meski sudah banyak onsen yang membedakan kolam untuk laki-laki dan perempuan, beberapa onsen masih menyediakan kolam bersama yang bisa dipakai siapapun. Umumnya onsen jenis ini ada di daerah yang lebih terpencil dan tradisional dan masih menganut konsep telanjang penuh. Tapi kamu tidak perlu khawatir, banyak onsen yang menyediakan handuk atau jubah yang bisa kamu pakai saat masuk ke dalam onsen.

Private Baths (Kashikiriburo / Kazokuburo)

Private onsen bisa kamu temukan di banyak ryokan (Japan Guide).
Private onsen bisa kamu temukan di banyak ryokan (Japan Guide).

Onsen yang satu ini bisa kamu pilih jika ingin merasakan pengalaman berendam yang lebih privat atau bersama keluarga dan kerabat terdekat. Biasanya onsen jenis ini ada di ryokan harus dipesan terlebih dahulu dengan membayar sebanyak 2.000 hingga 3.000 yen untuk pemakaian 40 menit.